Selasa
26 November 2024 | 11 : 34

Prihatin Minim Prestasi, Andi Raya Bakal Rintis Sekolah Catur di Kota Madiun

pdip-jatim-220729-sekolah-catur-andi-raya

MADIUN – Sampai saat ini, cabang olahraga (cabor) catur Kota Madiun masih belum mampu berbicara banyak di kancah regional maupun nasional. Hal itu menjadi perhatian khusus bagi Ketua DPRD Kota Madiun Andi Raya Bagus Miko Saputro untuk mencetak atlet-atlet catur yang potensial di Kota Pendekar.

Salah satunya, Andi Raya bakal merintis sekolah catur di Kota Madiun. Di mana dirinya sendiri yang akan menjadi pembina di sekolah catur tersebut.

Hal itu disampaikan legislator PDI Perjuangan tersebut saat reses bersama warga Kecamatan Manguharjo di lapak Gedongan, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun, Rabu (27/7/2022).

“Catur itu latihannya kan mudah, tidak perlu lapangan yang luas, alat-alat yang banyak, dan lain sebagainya. Akan tetapi prestasinya masih minim, itu yang menjadi perhatian kami untuk merintis sekolah catur di Kota Madiun,” kata Andi Raya.

Politisi PDI Perjuangan ini menjelaskan, sekolah catur tersebut berstatus non formal. Saat ini, sudah ada komunikasi dengan Dinas Pendidikan setempat terkait persiapan penjaringan siswa-siswi berbakat yang akan masuk dalam sekolah catur.

Dirinya berharap, sekolah catur akan melahirkan atlet-atlet catur berbakat dari Kota Madiun yang mampu berprestasi di ajang-ajang bergengsi baik di tingkat daerah, nasional, bahkan internasional.

Selain catur, dalam reses yang dihadiri ratusan warga Kecamatan Manguharjo tersebut adik Wakil Walikota Madiun Inda Raya ini juga menampung aspirasi dan usulan masyarakat setempat.

Seperti permintaan alat Karawitan, tempat latihan renang bagi atlet renang dan selam, permintaan pembangunan gedung di daerah Kelurahan Winongo, dan masalah infrastruktur. (ant/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...