Sabtu
19 April 2025 | 9 : 06

PKS Usung Achmad Fauzi-KH Imam Hasyim di Pilkada Sumenep 2024

PDIP-Jatim-Bupati-Fauzi-06082024

SUMENEP – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, mengusung Achmad Fauzi Wongsojudo dan KH. Imam Hasyim sebagai bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Dukungan kepada pasangan Fauzi-Kiai Imam ditandai dengan penyerahan surat rekomendasi partai dengan nomor 629.16.26/SKEP/DPP-PKS/2024 di kantor DPW PKS Jawa Timur di Surabaya, Senin (5/8/2024).

Usai menerima rekom, Fauzi menyampaikan terima kasih kepada jajaran pengurus PKS, mulai dari pusat hingga daerah karena telah memberikan kepercayaan kepada dirinya bersama Kiai Imam. Ia berjanji untuk melaksanakan amanat tersebut dengan sebaik-baiknya.

“Ini amanah rakyat yang tidak ringan. Tapi kami akan berusaha menjalankan amanah itu semaksimal mungkin,” ujar politisi PDI Perjuangan itu.

Sementara itu, Ketua DPD PKS Sumenep, Rimbun Hidayat, mengatakan bahwa dukungan PKS ini melanjutkan dukungan sebelumnya pada Pilkada Sumenep 2020 yang juga mendukung Achmad Fauzi, yang kala itu berpasangan dengan Dewi Khalifah.

“Kami melanjutkan dukungan kepada Achmad Fauzi Wongsojudo seperti periode pertama (Pilkada Sumenep 2020),” ujarnya.

Rimbun menjelaskan, DPD PKS Sumenep bersama simpatisan akan berjuang untuk memenangkan pasangan Fauzi dan Kiai Imam Hasyim di Pilkada Sumenep 2024.

“Kami di DPD PKS Sumenep bersama parpol koalisi lainnya diinstruksikan mengawal pasangan Fauzi-Kiai Imam untuk memenangi pilkada dan mewujudkan harapan Sumenep yang lebih baik,” tuturnya. (hzm/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
KABAR CABANG

Soroti Parkir Berlangganan, DPC Tulungagung Beri Catatan Kritis untuk DPRD dan Pemkab

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menyoroti Rancangan Peraturan Daerah ...