Selasa
08 April 2025 | 9 : 16

Pastikan Kelengkapan Berkas Bacaleg, Achmad Fauzi Datangi Kantor KPU Sumenep

PDIP-Jatim-Bupati-Fauzi-14052023

SUMENEP – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sumenep, Achmad Fauzi, bersama rombongan pengurus DPC mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, di Jalan Asta Tinggi Desa Kabunagung, Sabtu (13/5/2023).

Kedatangan pria yang juga menjabat Bupati Sumenep ini dalam rangka memastikan kelengkapan dokumen pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) PDI Perjuangan untuk Pemilu 2024.

“Ini untuk memastikan kelengkapan dokumen saja. Karena sebelumnya ada yang perlu dilengkapi,” ujar Bupati Fauzi.

Menurutu Fauzi, total bacaleg yang didaftarkan PDI Perjuangan Sumenep untuk bertarung pada Pemilu 2024 mendatang sebanyak 50 orang.

“Ada 50 bacaleg yang kami daftarkan. Mereka berasal dari berbagai kalangan. Ada tokoh masyarakat, tokoh pemuda, pengusaha, dan unsur lainnya,” jelasnya.

Pada Pemilu 2024, partai berlogo banteng moncong putih itu mematok target meraih 13 kursi DPRD Sumenep.

“Target kita 13 kursi. PDI Perjuangan menang, Ganjar presiden,” terangnya.

Sementara itu, Komisioner KPU Sumenep, Rafiqi, mengatakan, setelah masa pendaftaran ditutup, KPU Sumenep bakal memverifikasi berkas bacaleg yang diterima. Verifikasi bakal dilakukan hingga tanggal 21 Mei. Itu jika tidak ada perpanjangan masa pendaftaran.

“Jika di masa verifikasi nanti ditemukan ada berkas bacaleg yang belum lengkap, parpol masih bisa melakukan perbaikan,” jelasnya.

Seperti diketahui, DPC PDI Perjuangan secara resmi telah mendaftarkan sebanyak 50 bacaleg untuk Pemilu 2024 ke KPU Sumenep pada Kamis, 11 Mei 2023. Saat itu, rombongan DPC bersama sejumlah bacaleg dipimpin oleh Sekretaris DPC, Abrari. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Hari Pertama Kerja Pascalibur Lebaran, Widarto Diserbu Wartawan dan Dikunjungi Wabup Jember

JEMBER – Hari pertama masa kerja aktif pascalibur Lebaran Idul Fitri 1446 H, Selasa (8/4/2025) Wakil Ketua DPRD ...
LEGISLATIF

Hadiri Perangkatan Peserta Balik Gratis Lebaran, Sutardi: Bentuk Nyata Pelayanan Masyarakat

MADIUN – Wakil Ketua DPRD Kota Madiun, Sutardi, menghadiri pelepasan rombongan peserta program balik gratis Lebaran ...
LEGISLATIF

Fraksi PDI Perjuangan Minta Pemprov Jatim Petakan Titik Rawan Longsor

SURABAYA – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur minta pemerintah provinsi memetakan titik-titik rawan longsor, ...
SEMENTARA ITU...

Ultah ke-35, Bupati Mas Ipin Bertekad Perkuat Ekonomi Trenggalek untuk Antisipasi Krisis Global

TRENGGALEK – Senin (7/4/2025) menjadi hari spesial bagi Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin. Pada tanggal ...
SEMENTARA ITU...

Panen Raya Kota Mojokerto, Ning Ita: Stok Beras Jauh Lebih Tinggi dari Kebutuhan

MOJOKERTO – Wali Kota Ika Puspitasari, bersama jajaran Forkopimda mengikuti panen raya padi di Kelurahan Blooto, ...
EKSEKUTIF

Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Bupati Ipuk Ajak ASN Kerja Keras dan Terus Berinovasi

BANYUWANGI – Pada hari pertama masuk kerja usai libur Lebaran, Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani menggelar Halal ...