GRESIK – Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan se-Kabupaten Gresik menggelar konsolidasi internal di masing-masing kecamatan untuk pemenangan pilkada serentak 2024.
Di Kecamatan Bungah misalnya, konsolidasi digelar di kediaman Sekretaris DPC Gresik, Noto Utomo dengan melibatkan seluruh pengurus tingkat ranting.
Noto Utomo mengatakan, konsolidasi ini selain penguatan internal, juga mempersiapkan strategi pemenangan pilkada serentak. Utamanya memenangkan Paslon Yani – Alif dan Risma – Gus Hans.
“Tujuan utama untuk memenangkan Cabup dan Cawabup Gresik Yani – Alif dan Cagub dan Cawagub Jatim Risma – Gus Hans,” ujarnya, Minggu (13/10/2024).
Noto sapaan akrabnya menyatakan, pelaksanaan pilkada serentak tinggal sebentar lagi. Sehingga, persiapan demi persiapan terus dimatangkan. Terlebih mensosialisasikan program para calon yang diusung PDI Perjuangan.
“Sosialisasi program Bu Risma – Gus Hans dan Yani – Alif terus kami lakukan hingga tingkat bawah,” imbuh Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Gresik tersebut.
Sementara, Ketua PAC PDI Perjuangan kecamatan Bungah, Arif Jayadi menambahkan, konsolidasi internal ini bentuk keseriusan dalam memenangkan pasangan calon yang diusung PDI Perjuangan. Baik di Pilkada Gresik maupun Pilgub Jawa Timur.
“Yang pasti target kami di wilayah kecamatan Bungah untuk paslon Yani-Alif dan Rismas-Gus Hans menang,” katanya.
Pihaknya menyebut, program yang dikampanyekan Rismas-Gus Hans sudah banyak diketahui masyarakat. Rekam jejak Risma saat menjadi Walikota Surabaya dan Menteri Sosial.
“Bu Risma dikenal tidak banyak bicara tapi menunjukkan kinerja langsung. Dan sangat perhatian terhadap masyarakat kecil,” imbuhnya.
Begitu juga dengan program Yani-Alif, telah menyiapkan sejumlah program unggulan untuk lima tahun kedepan.
“Semuanya untuk kepentingan masyarakat dan kemajuan Gresik berkelanjutan,” pungkasnya. (mus/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS