Selasa
26 November 2024 | 6 : 40

Optimis Menang Pemilu 2024, PDI Perjuangan Jember Gelar Rakor Bedah Dapil

PDIP-Jatim-Bedah-Dapil-DPC-Jember-27092023

JEMBER – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Jember menggelar rapat koordinasi pemenangan Pemilu 2024 dengan agenda bedah dapil (daerah pemilihan) di Kantor DPC PDI Perjuangan Jember, Rabu (27/8/2023).

Hadir dalam rapat koordinasi tersebut, Wakabid Keanggotaan dan Organisasi DPD PDI Perjuangan Jatim, Agus Wicaksono, Wakabid Industri, Tenaga Kerja dan Jaminan Sosial, Hari Putri Lestari, dan seluruh pengurus DPC PDI Perjuangan Jember beserta bacaleg dan kader Partai.

Dalam sambutannya, Agus Wicaksono mengajak seluruh kader PDI Perjuangan Jember untuk menjalankan instruksi Partai guna mewujudkan hattrick kemenangan pada Pemilu 2024 mendatang.

“Sesuai keputusan Konggres V, PDI Perjuangan harus menang hattrick pada Pemilu 2024. Saya harap semua bergotong royong. Saya tekankan, semua berjuang atas kepentingan Partai,” ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Jember, Widarto, mengatakan, pengurus dan kader harus semangat untuk terus berjuang demi meraih kemenangan Pemilu 2024.

“Telah berulang kali kita kumpul untuk pemenangan Partai. Kunci kemenangan kita ada di guraklih. Mari bersama-sama kita berjuang dengan disiplin dan maksimal,” terangnya.

“PDI Perjuangan Jember tidak hanya bermodal wani, tetapi harus dengan pengetahuan cukup, teorinya cukup, dan pergerakan juga harus baik. Ini modal kita untuk menang,” tandasnya. (alfian/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...