KOTA MOJOKERTO – Pelaksanaan Musyawarah Anak Cabang (musancab) PAC se-Kota Mojokerto akan dilaksanakan di tempat yang berbeda dari biasanya. Hal itu diungkapkan Sekretaris DPC Kota Mojokerto Ahmad Yustinus Ariyanto, Senin (31/5/2021).
“Kita punya Kebun Bung Karno. Nanti, upacara pembukaan kita konsep di tengah Kebun Bung Karno, menghadap patung Kusno (nama Bung Karno masa kecil) yang berada persis di tengah-tengah Kebun,” ujar Ahmad Yustinus Ariyanto.
Menurutnya, langkah ini diambil sebagai cara agar kader Partai menyatu dengan alam. Hal ini sebagai penerapan politik hijau yang dicanangkan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
“Kami konsisten menjalankan Instruksi partai, menerapkan politik hijau. Insyaallah, jugaakan ada seremoni tanam pohon dilakukan oleh pengurus dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD),” terang pria yang akrab dipanggil Xanana ini.
DPC juga merencanakan ada pertunjukan seni tari sebagai pembuka acara. Kesenian tari sedianya dimainkan anak-anak muda Kota Mojokerto yang tergabung dalam Sanggar Tari Megawati. Sanggar ini dibawah pembinaan DPC Kota Mojokerto.
“Kita akan tampilkan tari-tarian khas Kota Mojokerto,” pungkas Xanana. (rul/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS