Sabtu
19 April 2025 | 10 : 02

Mbah Dim: Politik adalah Ibadah Memperbaiki Kehidupan Masyarakat

pdip-jatim-jokowi-050721

KENDAL – Pengasuh Pondok Pesantren Al-Fadhlu Wal Fadhilah, Kaliwungu, Kendal, Jawa Tengah KH Dimyati Rois mengatakan, Jokowi  harus punya keyakinan kuat sebagaimana Bung Karno. Keyakinan untuk memimpin bangsa dan negara itu bisa mengantarkan Jokowi menjadi presiden.

Menurut Kyai Dimyati, ketika Bung Karno akan dihukum mati oleh pemerintah kolonial Belanda, Bung Karno mempunyai keyakinan bahwa semuanya telah diatur Allah. Dengan keyakinannya itu, Bung Karno batal dihukum mati.

“Oleh sebab itu, kalau Jokowi yakin jadi, maka dia akan menjadi presiden,” pesan Kyai Dimyati, seperti disampaikan Ketua DPP PKB Marwan Jafar di Ponpes Al-Fadhlu Wal Fadhilah, Kaliwungu, Minggu (4/5/2014) malam

Marwan menambahkan, Jokowi juga mendapat pesan untuk menjaga kesederhanaan. Jokowi juga diminta selalu mengingat bahwa politik adalah ibadah untuk memperbaiki kehidupan masyarakat dalam berbangsa dan bernegara.

Kyai NU yang akrab disapa Mbah Dim itu menyerahkan sepenuhnya soal siapa yang pantas mendampingi Jokowi sebagai cawapres nantinya. Mbah Dim juga menyatakan kesiapannya menjadi jurkam Jokowi selama Pemilu Presiden 2014.

Sementara, dalam penjelasannya kepada wartawan, Jokowi berkeyakinan menang satu putaran dalam Pemilu Presiden 2014. “Insya Allah saya menang satu putaran. Tapi, saya akan tetap ikhtiar,” tandas Jokowi. (pri/*)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
KABAR CABANG

Soroti Parkir Berlangganan, DPC Tulungagung Beri Catatan Kritis untuk DPRD dan Pemkab

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menyoroti Rancangan Peraturan Daerah ...