Minggu
26 Oktober 2025 | 10 : 49

Mas Teguh Gelar Dialog dengan Petani Hutan

IMG-20240907-WA0079_copy_668x468

BOJONEGORO – Bakal Calon Bupati Bojonegoro Teguh Haryono menggelar dialog bersama Kelompok Tani Hutan (KTH) dan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH), Jumat (6/9/2024).

Anggota KTH Desa Jono, Temayang, Susanto, menyampaikan sejumlah masalah dihadapi petani. Yakni sulitnya mendapatkan pupuk bersubsidi dan harga jual turun saat masa panen.

“Saya berharap nanti Mas Teguh kalau jadi bupati dapat mengontrol harga hasil panen agar stabil, sehingga petani hutan untung,” kata Susanto.

Ia juga meminta optimalisasi pelaksanaan program perhutanan sosial yang sudah tertuang lewat program Kebijakan Implementasi Kawasan Hutan Dengan Pengelolaan Khusus (KHDPK).

Baca juga: Yakin Metal, Teguh Haryono – Farida Hidayati Daftar ke KPU Bojonegoro

Pada kesempatan itu, Mas Teguh menyampaikan pentingnya penerapan smart farming untuk mendatangkan kesejahteraan bagi petani.

Smart farming, jelas dia, adalah sistem pertanian terintegrasi dan berbasis teknologi digital yang diciptakan untuk memperbaiki proses produksi. Juga meminimalkan dampak negatif produksi terhadap lingkungan.

Mas Teguh berharap, dengan dukungan penuh Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Bojonegoro yang tinggi, dia meyakini dapat merealisasikan gagasan tersebut.

“Gagasan saya ke depan adalah yang baik tetap kita teruskan yang kurang kita perbaiki. Salah satunya adalah program pertanian yang tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan petani Bojonegoro,” pungkasnya. (dian/hs)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Guntur Wahono Sosialisasikan Penguatan Ideologi Pancasila bagi Generasi Muda di Srengat Blitar

BLITAR – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur, Guntur Wahono, menggelar kegiatan sosialisasi ...
LEGISLATIF

Noto Utomo Sosialisasi Perda, Perusahaan Wajib Serap 60 Persen Naker Gresik

GRESIK – Penyerapan tenaga kerja di Kabupaten Gresik masih menuai protes. Hal itu terungkap dalam kegiatan ...
EKSEKUTIF

Seminar, Bupati Ony Paparkan Kondisi Pendidikan Kabupaten Ngawi

NGAWI – Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono menjadi salah satu pembicara dalam sarasehan pendidikan yang digelar PGRI ...
LEGISLATIF

Raperda Kawasan Tanpa Rokok, Fraksi PDI Perjuangan Bojonegoro Minta Ada Pertimbangan Sosial dan Ekonomi

BOJONEGORO – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Bojonegoro menyampaikan pandangan umum terhadap Rancangan ...
LEGISLATIF

Pastikan Tak Lagi Jadi Beban APBD, Wakil Ketua DPRD Jatim Dorong Pansus BUMD

SURABAYA – Wakil Ketua DPRD Jawa Timur, Deni Wicaksono, mendorong pembentukan panitia khusus (Pansus) untuk ...
LEGISLATIF

Ketua DPRD Kota Malang Dorong Partisipasi Semua Elemen Sukseskan Program MBG

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Sirraduhita mendorong partisipasi dan kolaborasi bersama ...