Selasa
26 November 2024 | 3 : 51

Mas Teguh Disambut Hangat Pedagang Pasar Gayam, juga dapat Dukungan dari Kiai Kampung dan Jamaah Tahlil Dander

IMG-20241001-WA0036_copy_787x540

BOJONEGORO – Calon Bupati Bojonegoro nomer urut 1, Teguh Haryono blusukan menyapa pedagang dan pengunjung Pasar Gayam, Selasa (1/10/2024).

Pria yang akrab disapa Mas Teguh itu disambut penuh hangat oleh pedagang pasar Gayam. Para pedagang tampak antusias untuk berjabat tangan dan minta foto dengan calon bupati yang sangat merakyat ini, yang punya slogan luwih gemati.

Saat keliling ke para pedagang, Teguh Haryono yang akrab disapa mas Teguh menyempatkan untuk berbincang dan menanyakan terkait beberapa produk yang dipasarkan.

Para pedagang pun tampak akrab dan tanpa jarak untuk bisa menyampaikan permasalahan yang dialami para pedagang.

Beberapa bahan pokok sembako ada yang mengalami kenaikan harga ada juga yang masih sama. Untuk telor dan minyak masih sama, sementara untuk bawang merah dan bawang putih mengalami kenaikan sedikit.

Dalam kesempatan tersebut, Teguh Haryono yang berpasangan dengan Farida Hidayati, tanpa canggung mencicipi makanan tradisional getuk dan minuman es dawet yang merupakan minuman tradisional yang masih eksis sampai saat ini.

Narti, salah satu pedagang menyampaikan harapannya, agar pedagang kecil bisa dapat bantuan permodalan, sehingga bisa membantu untuk kulakan.

“Nek saget kangge tambah modale pak? Sedaya butuh permodalan Damel ningkatno pendapetane” ucapnya saat berbincang dengan mas Teguh yang pernah menjadi Direktur di PT. Tripatra Engineers.

Bagi warga Kecamatan Gayam, sosok Teguh Haryono tidak asing lagi bagi mereka, karena mas Teguh beberapa tahun yang lalu pernah menjadi Direkturbyang mengerjajan proyek di EMCL.

Pasangan Teguh Haryono dan Farida Hidayati dalam program dan visi misinya tentu akan memperhatikan rakyat kecil ataupun pedagang, kesulitan modal tersebut bisa di cover melalui Kartu Pedagang Produktif Plus (KPP Plus).

“Untuk para pedagang pasar dan UMKM, Jagan kuwatir, kami ada program yang bisa dimanfaatkan oleh para pedagang untuk mengakses permodalan, salah satunya dengan KPP Plus,” ujar mas Teguh.

“Kami akan melanjutkan program yang baik dan sukses yang telah dilakukan oleh bupati sebelumnya, seperti Melanjutkan Program Pedagang Produktif (KPP Plus) ini,” tambahnya.

Doa Terbaik dari Warga Dander

Kader PDI Perjuangan, Agung Handoyo menggelar acara doa bersama warga untuk kemenangan pasangan yang diusung PDI Perjuangan. Acara di gelar di rumahnya, Desa dan Kecamatan Dander.

Adapun para kandidat di usung PDI Perjuangan yakni, calon gubernur dan wakil gubernur Jatim yakni Tri Rismaharini – KH Zahrul Azhar Asumta (Risma – Gus Hans). Dan calon bupati-wakil bupati Bojonegoro, Teguh Haryono – Farida Hidayati.

“Doa bersama warga dan kiai kampung dengan harapan semoga menjadi pemimpin yang amanah bagi masyarakat kecil khususnya Bojonegoro dan Jawa Timur pada umumnya,” kata Agung. (dian/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...