Rabu
08 Oktober 2025 | 7 : 52

Kusnadi: Harkitnas Momentum Kuatkan Rasa Kebersamaan

PDIP-Jatim-Kusnadi-27042022

SURABAYA – Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) dimaknai secara berbeda oleh Ketua DPRD Provinsi Jawa Timur, Kusnadi. Menurutnya, Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) harus menjadi momentum untuk menguatkan rasa kebersamaan dan persatuan.

Kebangkitan bangsa ini, tambah Kusnadi, hanya dapat terwujud jika seluruh anggotanya memiliki semangat dan tujuan yang sama.

“Para teoritis mengatakan, terbentuknya suatu bangsa karena mereka pernah hidup bersama, merasakan suatu peristiwa bersama dan menginginkan keadaan yang sama,” ujarnya.

Sesuai tema Harkitnas ke-114 “Ayo Bangkit Bersama”, maka semangat untuk bangkit harus menjadi landasan bersama. Salah satunya lewat perjuangan untuk pulih dari masa pandemi Covid-19.

“Bangsa lebih luas dari rakyat. Dari hal ini, maka munculnya gotong royong. Nah, ini menjadi satu sarana untuk menyamakan perasaan itu,” terangnya.

Karena itu, Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur itu juga mengimbau perayaan Harkitnas tidak hanya diisi dengan seremonial atau lomba fisik, tetapi juga harus menyertakan rasa kebersamaan, seperti lomba sejarah desa.

“Sering kali Harkitnas kita lakukan dengan seremonial dan lomba, tapi lomba fisik tidak yang berorientasi kepada ekspresi kembali kepada rasa kebersamaan,” pungkasnya. (nia/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

HUT Ke-350 Magetan, Ziarah dan Menghayati Semangat 7 Leluhur

MAGETAN – Mengawali rangkaian kegiatan memperingati hari jadi Kabupaten Magetan, sejumlah pejabat Forum Komunikasi ...
KRONIK

Bupati Lukman Tanam Pohon di Bukit Binaol, Kembangkan Potensi Wisata Alam

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, bersama Komunitas Mahasiswa dan Pemuda Sepulu (Kompas) melaksanakan ...
EKSEKUTIF

Dana Pusat Menurun, Eri Cahyadi Pastikan Ekonomi Surabaya Tetap Tumbuh

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi, menegaskan bahwa pertumbuhan ekonomi Kota Surabaya tidak boleh mengalami ...
BERITA TERKINI

Respons Cepat Usulan Pak Tardi, Genangan Air di Lingkungan Santo Bernadus Segera Dibangun Saluran Baru

KOTA MADIUN – Upaya politisi senior PDI Perjuangan yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Madiun, Sutardi, dalam menyerap ...
LEGISLATIF

Wakil Ketua DPRD Yakini SPPG Pelaksana MBG di Jember Belum Punya SLHS

JEMBER – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Jember Widarto, S.S meyakini pelaksanaan makan bergizi gratis (MBG) oleh satuan ...
KABAR CABANG

PDI Perjuangan Beri Masukan ke KPU soal Potensi Penambahan Kursi DPRD Surabaya

SURABAYA – DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya memberi masukan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) soal potensi ...