Kamis
20 Maret 2025 | 6 : 00

Ketua Komisi D DPRD Lumajang Minta Pemkab Tertibkan Prokes

IMG-20210624-WA0015_copy_1200x676

LUMAJANG – Ketua Komisi D DPRD Lumajang, Supratman, meminta pemkab untuk memperketat kembali pengawasan pelaksanaan protokol kesehatan (prokes). Dan, mempercepat vaksinasi seiring meningkatnya jumlah kasus Covid-19.

Supratman menilai, melonjaknya Covid-19 di Lumajang karena masyarakat yang enggan menerapkan prokes. Terbukti, ia masih menemui adanya sebagian masyarakat yang tidak menggunakan masker saat melakukan aktivitas di luar rumah.

“Maka dari itu, supaya pemkab melakukan penertiban serta pengawasan kembali terhadap penerapan prokes. Karena kalau tidak, Covid-19 ini akan terus bertambah dan tidak akan ada habisnya,” kata Supratman.

Wakil rakyat dari PDI Perjuangan ini juga mengajak kepada seluruh pihak termasuk rakyat, untuk bekerjasama melawan pandemi dengan cara menerapkan disiplin protokol kesehatan. “Kapanpun dan dimanapun kita berada,” katanya, Kamis (24/6/2021).

Supratman juga meminta kepada seluruh stakeholder untuk segera menyelesaikan vaksinasi sesuai yang ditargetkan.

“Saya sampaikan kepada Dinas Kesehatan supaya segera menyelesaikan vaksinasi. Karena dengan vaksin dapat meningkatkan kekebalan tubuh dan imun seseorang,” jelasnya.

Untuk diketahui, data per 23 Juni 2021, Kabupaten Lumajang kembali menjadi zona orange pada peta persebaran Covid-19. Tercatat, 89 orang terkonfirmasi positif, 75 orang dalam pengawasan. (ndy/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Bupati Malang Sambut Baik Hibah 2 Bidang Tanah Dari KPK

SURABAYA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar serah terima barang rampasan negara kepada Pemerintah Kota ...
EKSEKUTIF

Eri Cahyadi Bakal Gelar Rotasi Pejabat Pemkot Surabaya April Depan

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi menargetkan bahwa rotasi atau mutasi pejabat di lingkup Pemkot Surabaya akan ...
KRONIK

Rumah Warga Diterjang Puting Beliung, Nur Hakim Gerak Cepat Salurkan Bantuan

BANGKALAN – Angin puting beliung menerjang Desa Banyuajuh, Kecamatan Kamal, Minggu (16/3/2025). Akibatnya, rumah ...
MILANGKORI

Safari Ramadan Hari ke-18, Cak Sandi Serahkan Bantuan Hibah hingga Lakukan Salat Ghaib

MOJOKERTO – Safari Ramadan hari ke-18 dilaksanakan Wakil Wali Kota Mojokerto Rachman Sidharta Arisandi di Masjid Al ...
KABAR CABANG

Wabup Dirham Nyatakan Pemkab Lamongan Dukung Program Kepemudaan GP Ansor

LAMONGAN – Wakil Bupati Lamongan, Dirham Akbar Aksara, menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Lamongan (Pemkab ...
LEGISLATIF

Novita Hardini Soroti Lemahnya Strategi Menteri Ekraf dalam Menarik Investasi

JAKARTA – Anggota Komisi VII DPR RI, Novita Hardini, menyoroti paparan pemerintah terkait pengembangan ekonomi ...