Sabtu
19 April 2025 | 11 : 26

Ketua DPRD Ngawi Tinjau Pelayanan Puskesmas, Tekankan Perbaikan Komunikasi BPJS dan Akuntabilitas BLUD

IMG-20250417-WA0008_copy_720x476

NGAWI – Ketua DPRD Kabupaten Ngawi, Yuwono Kartiko (King), melakukan kunjungan mendadak ke sejumlah pusat layanan kesehatan tingkat pertama di Kabupaten Ngawi.

Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk perhatian legislatif terhadap kualitas layanan kesehatan masyarakat, terutama yang berkaitan dengan sistem rujukan BPJS dan pengelolaan anggaran di puskesmas berstatus Badan Layanan Umum Daerah (BLUD).

Pak King menemukan adanya tantangan dalam pemahaman masyarakat terhadap mekanisme rujukan BPJS. Ia menilai, kurangnya sosialisasi menyebabkan kebingungan bagi sebagian pasien saat hendak mendapatkan layanan lanjutan dari fasilitas kesehatan.

“Kami melihat adanya celah komunikasi yang perlu segera diperbaiki, agar tidak terjadi kesalahpahaman antara pasien dan petugas puskesmas terkait layanan BPJS,” saat dikonfirmasi, Rabu (16/4/2025).

Di sisi lain, Pak King juga memberi perhatian terhadap pengelolaan keuangan puskesmas, khususnya terkait lonjakan setoran retribusi ke kas daerah. Ia menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam laporan keuangan, agar tidak terjadi ketidaksesuaian data.

“Peningkatan setoran tentu positif, tapi laporan keuangan harus benar-benar bisa dipertanggungjawabkan,” tegas Sekretaris DPC PDI Perjuangan itu.

Ia mendorong puskesmas untuk terus memperbarui sistem pelaporan keuangan sesuai aturan BLUD, guna menjamin tata kelola yang sehat dan pelayanan publik yang optimal.

“Pelayanan kesehatan harus terus ditingkatkan, baik dari sisi teknis medis maupun manajerialnya,” tutup Pak King.

Legislator Banteng itu melakukan inspeksi mendadak di tiga puskesmas. Sidak dilaksanakan pada Senin (14/4) yakni di Puskesmas Jogorogo, Ngrambe, dan Sine. (and/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...