MAGETAN – Ketua DPRD Magetan, Sujatno dan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (disperindag) Magetan, Sucipto melakukan pengecekan tempat yang rencananya digunakan untuk pendirian musala di area Pasar Gorang Gareng Kecamatan Kawedanan.
“Pengajuan sudah disetujui, maka kita bersama disperindag melihat lokasi pembangunan musala. Proses pembangunannya dalam waktu dekat ini,” kata Sujatno, Rabu (7/12/2022).
Rencana pendirian musala di tempat ini sesuai dengan masukan dari para pedagang pasar yang disampaikan kepada Sujatno dalam proses penyerapan aspirasi yang dilaksanakan beberapa bulan lalu.
“Selama ini, para pedagang menunaikan salat di luar pasar. Mereka inginnya salat tidak jauh dari tempat berdagang. Dari situ, aspirasi mereka kami perjuangkan,” kata Sujatno.
Pria yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Magetan ini berharap, musala tersebut nantinya bermanfaat untuk pelaksanaan ibadah para pedagang maupun pengunjung pasar.
Di pasar tersebut, Sujatno juga menyapa para pedagang sekaligus mengecek harga-harga sejumlah barang. (rud/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS