Jumat
14 Maret 2025 | 1 : 53

Kala Megawati Kaget Lihat Risma Kurusan Setelah Jadi Menteri Sosial

pdip-jatim-risma-mensos-260321

JAKARTA – Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri kaget ketika melihat Menteri Sosial Tri Rismaharini yang dinilainya semakin kurus. 

Padahal, kata dia, Risma yang juga merupakan kader partainya itu belum lama menjabat sebagai menteri sosial. 

Rupanya, Risma sendiri juga kerap mendatangi Megawati dan curhat tentang tugasnya sebagai menteri. 

“Saya melihat anak-anak keleleran, itu tadi saya lihat mbak Risma, waduh kok badannya wis kuru (sudah kurus) dah, padahal baru juga berapa lama jadi menteri. Ternyata makan hati dia, karena ngeihatin anak jompo lah, orang jompo lah, yang di kolong jembatan,” kata Megawati dalam acara peluncuran buku berjudul “Merawat Pertiwi, Jalan Megawati Soekarnoputri Melestarikan Alam” Rabu (24/3/2021). 

Megawati menuturkan, Risma beberapa kali kerap mendatanginya dan bercerita soal tugas sebagai menteri. Bahkan, ia mengatakan Risma bercerita dengan menangis karena tak kuasa menahan tugas berat yang diemban. 

Mendengar curhatan Risma, Megawati pun mengingatkan kepada mantan Wali Kota Surabaya itu bahwa tugas dari seorang menteri adalah mencari solusi. 

Apa maneh? (apa lagi?) ‘Lha bu, saya baru dapat orang bu di kolong jembatan’. Lho kan itu tugasmu,” ujar Megawati. 

Tak sampai di situ, beber Megawati, Risma bercerita tentang kehidupan seorang warga yang ditemukannya di kolong jembatan itu. Berdasarkan cerita Risma, kata dia, orang itu ditimpa banyak masalah dalam hidupnya seperti sang ibu terkena HIV/AIDS, hingga sang anak yang sekarat. 

Saat itu, lanjut Mega, Risma bertanya apakah hal yang harus dilakukan ketika melihat orang tersebut. 

Tak berkata panjang, Megawati pun mengatakan bahwa hal tersebut adalah tugas dari Risma yaitu menyelamatkan anak bangsa. 

“Mesti gimana bu? Saya bilang itu tugas kamu. Kalau gitu kabeh (semua) gimana? Itulah tugas kita, Mbak. Menyelamatkan anak bangsa ini,” ucap Megawati. (kompas)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Wabup Lumajang Minta Ibu-ibu PKK Inovatif

LUMAJANG – Wakil Bupati Lumajang, Yudha Adji Kusuma, menekankan pentingnya peran Tim Penggerak PKK dalam merespons ...
KABAR CABANG

Banteng Kota Kediri Distribusikan Paket Sembako Bantuan DPD Jatim untuk Warga Kurang Mampu

KEDIRI – DPC PDI perjuangan Kota Kediri mulai hari ini mendistribusikan bantuan paket sembako dari DPD PDIP Jawa ...
MILANGKORI

Kunjungan Bupati Rijanto di Kawasan JLS Sasar Enam Titik Strategis

BLITAR – Bupati Blitar Rijanto, bersama Wakil Bupati Beky Herdihansah mengunjungi enam titik strategis di kawasan ...
LEGISLATIF

Pelanggan PDAM Kabupaten Probolinggo Ramai-ramai Alirkan Keluhan di Reses Arief Hidayat

KABUPATEN PROBOLINGGO – Sejumlah warga di Dapil IV Kabupaten Probolinggo mengeluhkan buruknya pelayanan PDAM dalam ...
KRONIK

Berkah Ramadan, Indriani Bagikan Puluhan Paket Sembako kepada Warga Dungkek

SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Indriani Yulia Mariska, membagikan paket sembako kepada ...
SEMENTARA ITU...

Tinjau JLS, Bupati Rijanto Targetkan Pembebasan Lahan di Wates Selesai Tahun Ini

BLITAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar terus mempercepat pembangunan infrastruktur di wilayahnya, salah ...