Jumat
09 Mei 2025 | 4 : 58

Jokowi Hadiri Rakor Internal di Kantor DPP PDIP

pdip-jatim-jokowi-rakornas-2019

JAKARTA – PDI Perjuangan menggelar rapat koordinasi internal di kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta, Rabu (13/3/2019). Rakor dipimpin Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri itu dihadiri Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo.

Ketua DPP PDIP Andreas Hugo Pereira membenarkan kehadiran Jokowi di kantor DPP PDIP pagi tadi. Dia menyebut Jokowi mengikuti rapat koordinasi internal yang digelar DPP PDI Perjuangan.

“Rakor internal,” ujar Hugo saat dikonfirmasi wartawan.

Senada, Ketua Bidang Kehormatan DPP PDIP Komarudin Watubun mengatakan rakor tersebut membahas soal persiapan Pilpres dan Pileg 2019. “Rakor persiapan Pilpres dan Pileg,” ujarnya.

Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Eriko Sotarduga menambahkan Jokowi hadir bukan hanya menjadi peserta. Menurut Eriko, Jokowi sempat memberikan beberapa arahan kepada peserta rakor, di antaranya mengenai kampanye hingga melawan hoaks.

Arahan dari Jokowi, sebut Eriko, di antaranya minta semua kader PDI Perjuangan untuk tetap eling, dan waspada.

“Juga tetap berbuat maksimal, door to door, sekaligus mensosialisasikan yang sudah dilakukan pemerintah serta menjawab hal-hal yang tidak benar seperti hoaks,” tutur Eriko.

Selain dari itu, kata Eriko, ada juga pembahasan soal strategi kampanye yang menyisakan kurang lebih 40 hari lagi. “Tetapi, tidak bisa kami buka secara keseluruhan,” jelas Eriko.

Dia hanya menegaskan, bahwa semua kader jelang hari pencoblosan 17 April mendatang, jangan ada yang lengah sedikit pun.

“Intinya tidak boleh lengah sedikit pun,” pungkas dia. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

PEREMPUAN

Mbak Nia Dorong Penguatan Posyandu Lewat Kolaborasi dan Insentif Kader

SUMENEP – Ketua TP PKK Kabupaten Sumenep, Nia Kurnia Fauzi, mendorong penguatan peran Posyandu melalui sinergi ...
SEMENTARA ITU...

Dukung Program Swasembada Pangan, Bupati Fauzi Blusukan Tanam Padi Bersama Petani

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menunjukkan komitmennya memperkuat ketahanan pangan sebagai upaya ...
EKSEKUTIF

Bupati Lukman Terima Keluhan Aliansi Guru Honorer, Komitmen Perjuangkan Kesejahteraan Pendidik

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan menyatakan kesiapannya untuk memperjuangkan aspirasi dan ...
KRONIK

BEC Angkat Tradisi ‘Ngelukat’ Osing, Masyarakat Antusias Ikuti Audisi

BANYUWANGI – Agenda wisata Banyuwangi Festival terus digeber Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi. Tahun ini, ...
KRONIK

Pekerja Warkop Prostitusi Positif HIV, Pemkab Ponorogo Tutup Permanen hingga Pulangkan ke Daerah Asal

PONOROGO – Sebanyak 13 dari 29 pekerja di warung kopi prostitusi di Kabupaten Ponorogo terindikasi positif ...
LEGISLATIF

Misterius! Sempat Dipecat Tiba-tiba, 5 Linmas Mengadu ke Santi dan Langsung Bertugas Lagi

KOTA PROBOLINGGO — Lima petugas Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) bertugas di salah satu kelurahan di ...