Selasa
18 Maret 2025 | 3 : 22

Jokowi Datang Saat OTT di Kemenhub, PDIP: Peringatan Keras Hentikan Pungli!

pdip-jatim-jokowi-foto-detikcom

pdip-jatim-jokowi-foto-detikcomJAKARTA – Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Trimedya Panjaitan mengungkapkan kehadiran Presiden Joko Widodo ke lokasi operasi tangkap tangan di Kementerian Perhubungan kemarin itu menunjukkan keseriusan pemerintah memerangi praktik pungutan liar (pungli).

Menurutnya, Jokowi tengah menunjukkan keseriusan sikap pemerintah untuk menyelesaikan persoalan pungli.

“Bukan nominalnya berapa yang dilihat. Ini momentum yang ingin diambil Jokowi untuk mengingatkan aparatur atau pejabat dan sipil jangan sampai pungli yang paling kecil sampai yang besar. Apalagi kalau betul langsung sanksi pemecatan kepada pegawai,” kata Trimedya di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (12/10/2016).

Wakil Ketua Komisi III ini mengingatkan, pungli adalah bagian dari korupsi yang harus diberantas. Menurutnya, ini adalah tahap awal untuk membenahi masalah penegakan hukum dari hal mendasar.

“Kalau kita lebih suka bicara pemberantasan korupsi. Tapi ini kan embrionya dulu. Pungli itu kan juga korupsi. Meski mungkin saat urus KTP hanya ngasih Rp 200 ribu, sampai Rp 300 ribu aja. Tapi itu kan korupsi juga,” ujar Trimedya.

Sebelumnya, sejumlah pihak ditangkap atas dugaan suap di Kementerian Perhubungan dengan barang bukti puluhan juta rupiah. Presiden Joko Widodo meminta menteri terkait untuk langsung memecat oknum yang bersangkutan.

“Saya sudah perintahkan ke Kemenhub, Menpan, kita tangkap, langsung pecat yang bersangkutan ini. Itu saja,” kata Jokowi di Kantor Kemenhub, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (11/10/2016).

Jokowi menjelaskan, pihaknya baru saja membentuk Satgas Operasi Pemberantasan Pungli (OPP). Usai rapat pembentukan OPP, ia mendapat laporan bahwa telah dilakukan operasi tangkap tangan (OTT).

“Stop, hentikan (pungli). Sekarang sudah ada yang namanya OPP, baru saja sekitar se-jam yang lalu, sudah kejadian yang seperti ini,” tutur Jokowi. (detik.com)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Susun RPJMD Trenggalek, Mas Ipin Optimalkan Aset untuk Perkuat Fiskal Daerah di Tengah Efisiensi

TRENGGALEK – Bupati Mochamad Nur Arifin menjadi narasumber dalam Forum Konsultasi Publik (FKP) Rancangan Awal ...
LEGISLATIF

Puan Minta Eks Kapolres Ngada Dipecat dari Polri dan Disanksi Seberat-Beratnya!

JAKARTA – Ketua DPR Puan Maharani minta agar eks Kapolres Ngada Kapolres Ngada, AKBP Fajar Widyadharma Lukman ...
KRONIK

Rakor Pengamanan Idulfitri, Bupati Lukman Soroti Lonjakan Arus Mudik dan Balik

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan bersama Polres Bangkalan menggelar rapat koordinasi (rakor) ...
LEGISLATIF

Gelar Reses, Elvita Vetti Komitmen Perjuangkan Pelaku UMKM dan Pendidikan

GRESIK – Anggota DPRD Kabupaten Gresik dari Fraksi PDI Perjuangan Elvita Vetti menggelar reses untuk menyerap ...
KRONIK

Bupati Ipuk Sampaikan LKPJ Tahun 2024 dalam Rapat Paripurna DPRD Banyuwangi

BANYUWANGI – DPRD Kabupaten Banyuwangi menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian Laporan Keterangan ...
KABAR CABANG

Malam Nuzulul Quran, DPC Tulungagung Bagikan Ratusan Takjil untuk Pengguna Jalan

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung membagikan ratusan takjil bagi ...