Selasa
26 November 2024 | 12 : 55

Ini, Kepala Daerah yang Hadiri Rakercab se-Tapal Kuda

pdip-jatim-rakercab-jember-070621-4-kusnadi-2

JEMBER – Pembukaan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) PDI Perjuangan serentak di lima kabupaten kawasan Tapal Kuda Jatim, yakni Jember, Banyuwangi, Lumajang, Bondowoso, dan Situbondo, juga dihadiri kepala daerah/wakil kepala daerah, Senin (7/6/2021).

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Kusnadi menjelaskan, Rakercab serentak ini dihadiri beberapa kepala daerah dan wakil kepala daerah yang diusung PDI Perjuangan.

“Saya dapat laporan di Situbondo, hadir bupati dan wakil bupati, di Bondowoso hadir wakil bupati, di Banyuwangi hadir bupati dan wakil bupati. Semua kepala daerah tersebut diusung PDI Perjuangan. Di Jember hadir langsung bersama kita Wakil Sekjen DPP Partai,” beber Kusnadi.

Baca juga: Buka Rakercab se-Tapal Kuda, Mindo Sianipar Ingatkan Instruksi Ketua Umum

Hal itu dia sampaikan, saat menyampaikan laporan dalan pembukaan Rakercab serentak se-wilayah Tapal Kuda Jatim di Convention Hall Cempaka Hill Hotel, Jember.

Konsolidasi organisasi ini, jelasnya, selain sebagai upaya untuk menampung dan membahas masukan dari bawah, juga untuk mensolidkan para kader partai.

Masukan dari struktural, fraksi maupun sayap partai ini, terangnya, sebagai bahan kebijakan untuk mewujudkan amanah Kongres Partai, menang hattrick di Pemilu 2024 mendatang.

“Alhamdulillah beberapa kabupaten telah menyelenggarakan Rakercab serentak. Hari ini rakercab Situbondo, Banyuwangi, Lumajang, Bondowoso yang dipusatkan di Kabupaten Jember,” ucapnya.

“Yang dihadiri oleh seluruh KSB PAC dari maisng-masing dengan pimpinan cabang, juga KSB dari badan dan sayap partai yang terbentuk,” tambahnya.

Rakercab serentak se-wilayah Tapal Kuda ini dihadiri pengurus DPD PDI Perjuangan Jatim di masing-masing kabupaten. Di Jember, selain Ketua DPD Jatim, hadir pula Wakabid Industri, Tenaga Kerja dan Jaminan Sosial Hari Putri Lestari;

Di Lumajang, Rakercab dihadiri Wakabid Penanggulangan Bencana Agus Wicaksono; dan Wakabid Organisasi Whisnu Sakti Buana. Di Situbondo hadir Wakabid kebudayaan Ony Setiawan dan Wakabid Politik Hari Yulianto.

Sedang Rakercab di Banyuwangi dihadiri Wakil Sekretaris DPD Jatim SW Nugroho, dan di Bondowoso dihadiri Wakabid Pangan, Pertanian, Kehutanan dan Lingkungan Hidup Edy Paripurna serta Wakabid Perempuan, Kesehatan dan Anak Evi Susilawati. (rul/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...