Jumat
20 Juni 2025 | 8 : 12

HPL Ingatkan Pentingnya Validasi Data Kependudukan bagi Masyarakat

PDIP-Jatim-HPL-02022022

JEMBER – Sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya data kependudukan, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur, Hari Puteri Lestari, menggelar sosialisasi bertajuk “Pentingnya Verifikasi dan Validasi Pendataan Kependudukan Yang Akurat Sebagai Data dalam Perencanaan Pembangunan dan Penyaluran Bantuan Sosial”, Selasa (01/02/2022).

Pada acara yang digelar di Ballroom Hotel Aston Jember tersebut, perempuan yang akrab disapa HPL ini, menjelaskan, validasi data kependudukan menjadi sesuatu yang sangat penting dan perlu dipahami masyarakat. Sebab data kependudukan menjadi acuan pemerintah untuk mrmberikan pelayanan serta bantuan pada masyarakat.

“Validasi data kependudukan ini sangat penting untuk dipahami masyarakat, sebab pelayanan dari negara, baik pelayanan administrasi atau bantuan langsung yang menjadi syarat utamanya adalah data kependudukan yang valid,” ujar HPL.

Untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus data kependudukan, Wakabid Industri, Tenaga Kerja dan Jaminan Sosial DPD PDI Perjuangan Jatim tersebut menyarankan kepada seluruh instansi yang kerap kali melakukan pendataan identitas penduduk untuk saling berkolaborasi dalam proses validasi dan sinkronisasi data kependudukan.

Menurutnya, kolaborasi dalam proses validasi data kependudukan dari beberapa instansi terkait selain akan memudahkan saat pendataan juga meminimalisir terjadinya data ganda atau perbedaan versi data.

“Mungkin dalam proses validasi data ini pihak instansi terkait yang biasanya melakukan pendataan indentitas kependudukan, seperti Dukcapil, Dinsos, KPU, dapat saling bersinergi dan berkolaborasi melakukan validasi data kependudukan, dengan harapan data yang diperoleh benar-benar valid,” jelasnya.

Lebih Lanjut, HPL juga meminta secara khusus kepada para kepala desa agar melakukan proses validasi data penduduk sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Menurutnya, pelayanan data kependudukan adalah hal yang sangat substansial.

“Khusus untuk pada para Kades, perlu diperhatikan, bahwa data identitas penduduk ini merupakan sesuatu yang sifatanya subtansial sekali ya. Jadi, kalau ada orang yang mau mengurus data penduduk, tolong jangan dipersulit,” pungkasnya. (ryo/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Bupati Fauzi Dorong Percepatan Digitalisasi UMKM, untuk Pertumbuhan Ekonomi Inklusif

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep berupaya mendorong Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah ...
LEGISLATIF

Penggunaan Bahasa Indonesia di Publik Masih Rendah, Amithya: Tak Cukup Surat Imbauan

MALANG – Balai Besar Bahasa Provinsi Jawa Timur menyebut penggunaan bahasa Indonesia dalam lanskap ruang publik ...
KRONIK

Bupati Ipuk Dukung Kecamatan Songgon Kembangkan Kampung Alpukat

BANYUWANGI – Kecamatan Songgon, Banyuwangi, selama ini identik dengan sentra durian. Tapi kini, wilayah yang ...
KRONIK

DPRD Banyuwangi dan Bupati Ipuk Tandatangani Perubahan KUA-PPAS APBD Tahun 2025

BANYUWANGI – Setelah melalui proses pembahasan yang cukup dinamis, DPRD Banyuwangi bersama Bupati Banyuwangi, Ipuk ...
KRONIK

Bupati Fauzi Sambut Jamaah Haji Sumenep, Doakan Menjadi Haji Mabrur

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menyambut hangat kepulangan jamaah haji asal daerahnya, Rabu ...
KOLOM

Puncak Bulan Bung Karno 2025 di Pusara Beliau

TANGGAL 21 Juni 1970 atau 55 tahun yang lalu Bapak Proklamator, sekaligus Presiden Pertama, Ir. Soekarno wafat, ...