Selasa
26 November 2024 | 5 : 01

Hadiri Bersih Desa Selur, Lisdyarita Apresiasi Gotong Royong Masyarakat

PDIP-Jatim-Lisdyarita-28062022

PONOROGO – Wakil Bupati Ponorogo, Lisdyarita, menghadiri pagelaran wayang kulit dalam rangka Bersih Desa Selur, Kecamatan Ngrayun, Senin (27/6/2022) malam. Pertunjukkan seni tradisi dengan lakon “Jagal Abilowo” di Balai Desa Selur itu dipimpin oleh dalang Ki Deni Wonocarito dari Desa Cepoko, Kecamatan Ngrayun.

Pagelaran wayang kulit diawali dengan penyerahan tokoh wayang dari Wabup Lisdyarita kepada Ki Dalang Wonocarito, didampingi oleh Forum Pimpinan Kecamatan (Forpimka) Ngrayun dan Kepala Desa Selur, Suprapto.

“Selur ini terkenal dengan gotong royong masyarakatnya yang luar biasa. Semoga dengan adanya bersih desa ini, masyarakat Desa Selur selalu diberikan kesehatan, gemah ripah loh jinawi,” ujar Wabup Lisdyarita saat memberikan sambutan.

Bunda Rita, sapaan akrabnya, juga menyampaikan informasi tentang program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo. Salah satunya perbaikan beberapa ruas jalan di Desa Selur yang akan dikerjakan pada tahun 2022.

“Insya Allah beberapa ruas jalan di Desa Selur akan diperbaiki pada tahun 2022 ini,” imbuh politisi PDI Perjuangan itu.

Meski suasana pegunungan Desa Selur begitu dingin, tidak menyurutkan antusias masyarakat untuk menyaksikan pagelaran wayang kulit semalam suntuk. Bukan hanya dari masyarakat Selur saja, namun juga dari berbagai desa tetangga turut hadir untuk menyaksikan.

Usai dari Desa Selur, Bunda Rita juga menuju Desa Temon, Kecamatan Sawoo untuk menghadiri acara yang sama. (jrs/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...