NGAWI – Pengurus Cabang Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Ngawi menggelar apel kader dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harlah) ke-91 GP Ansor. Kegiatan ini dilaksanakan di empat zona kewilayahan, meliputi Ngawi timur, tengah, selatan, dan barat, selama dua hari, Sabtu-Minggu (26-27 April 2025).
Ketua PC GP Ansor Kabupaten Ngawi, Helmi Masulin atau yang akrab disapa Gus Ulin, menyampaikan bahwa apel kader selain sebagai ajang silaturahmi juga menjadi momentum untuk menyosialisasikan program prioritas organisasi.
“Kami ingin menyampaikan program utama PC GP Ansor Ngawi saat ini, yaitu ketahanan pangan dan pemberdayaan ekonomi,” ujar Gus Ulin, Minggu (27/4/2025).
Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Ngawi itu menekankan pentingnya sinergi dengan berbagai pihak untuk mewujudkan kemandirian organisasi. Ia berharap, kolaborasi yang terjalin dapat mendorong Ansor-Banser lebih mandiri dan semakin bermanfaat bagi masyarakat.
“Harapannya, sahabat Banser dapat berkolaborasi dengan stakeholder, sehingga organisasi ini bisa mandiri dan lebih tulus dalam memberikan manfaat bagi masyarakat Ngawi,” tambah Gus Ulin.

Implementasi program ketahanan pangan tersebut, lanjut Gus Ulin, dapat diwujudkan melalui pemanfaatan lahan kosong di sekitar tempat tinggal anggota, seperti dengan menanam singkong, sayuran, maupun tanaman hortikultura lainnya.
“Melalui langkah sederhana ini diharapkan bisa memberi dampak positif bagi lingkungan dan mendukung ketahanan pangan lokal,” tuturnya.
Selain itu, Gus Ulin menilai perlu adanya peningkatan kualitas sumber daya manusia di tubuh Banser agar tetap relevan dengan perkembangan zaman. Oleh karena itu, PC GP Ansor Ngawi akan mengadakan program upgrading bagi seluruh ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan ranting.
“Kita ingin sahabat-sahabat Banser sebagai ujung tombak GP Ansor selalu update dengan perkembangan informasi dan meningkatkan kapasitas diri,” pungkasnya. (and/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS