Selasa
26 November 2024 | 1 : 44

Erma Susanti: PDI Perjuangan Punya Semua Syarat Menangkan Pilkada Tulungagung

pdip-jatim-240819-rakercabsus-tulungagung-erma
Wakil Ketua Bidang Koperasi dan UMKM DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Timur, Erma Susanti

TULUNGAGUNG – Wakil Ketua Bidang Koperasi dan UMKM DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Timur, Erma Susanti membeberkan potensi yang dimiliki partai dan pasangan calon (Paslon) Kada Wakada, Maryoto Birowo-Didik Girnoto Yekti (Mardinoto) sebagai syarat memenangkan Pilkada 2024.

Hal tersebut disampaikannya di hadapan ratusan kader saat kegiatan Rakercabsus dalam rangka sosialisasi SK DPP Nomor: 998/KPTS/DPP/VII/2024 tentang persetujuan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tulungagung di GOR Lembupeteng wilayah setempat, Minggu (18/8/2024).

Menurutnya, PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung sudah mempunyai semua prasyarat untuk memenangkan Pilkada Serentak 2024.

Baca juga: Gelar Rakercabsus, Ketua DPC Tulungagung Pompa Semangat Struktural Menangkan Pilkada 2024

Prasyarat pertama adalah punya 12 kursi DPRD hasil Pemilu 2024 atau dalam kata lain menjadi pemenang Pemilu di Kabupaten Tulungagung. Kedua, PDI Perjuangan adalah partai yang mempunyai struktur hingga anak ranting atau kader yang mengakar hingga tingkat paling bawah.

Ketiga, PDI Perjuangan punya kader yang menjadi Ketua DPRD Tulungagung. Terakhir atau keempat, bahwa paslon yang diusung PDI Perjuangan dalam Pilkada Tulungagung 2024 yakni Maryoto Birowo dan Didik Girnoto Yekti (Mardinoto) salah satunya adalah petahana atau incumben.

“Semua prasyarat untuk menang di Pilkada Tulungagung 2024 sudah ada. Bahkan berdasarkan hasil survei pasangan Mardinoto mempunyai popularitas dan elektabilitas paling tinggi,” kata Erma Susanti.

Dengan modal popularitas dan elektabilitas yang dimiliki Paslon Mardinoto, akan memudahkan seluruh struktur, kader, dan simpatisan dalam melakukan sosialisasi dan penguatan pada masyarakat.

Sehingga, masyarakat Kabupaten Tulungagung akan menjatuhkan pilihannya kepada Paslon yang diusung PDI Perjuangan ini.

“4 Syarat menang yang dimiliki ini akan mempermudah kita untuk mereaktifasi kembali ingatan masyarakat sehingga pasangan Mardinoto bisa menjadi Bupati dan Wakil Bupati Tulungagung,” terangnya.

Kepala Badan Pemberdayaan Ekonomi Kreatif (BPEK) PDI Perjuangan Jatim ini menegaskan, bahwa rekomendasi Paslon Mardinoto telah ditandatangani oleh Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

Untuk itu seluruh struktural partai di semua tingkatan harus menjalankan apa yang menjadi keputusan partai.

“Sebagai kader partai pelopor, tanpa harus ada instruksi pun harus tetap tegak lurus terhadap keputusan partai,” tegasnya.

Dia menambahkan, Rakercabsus dalam rangka sosialisasi SK DPP ini merupakan langkah awal untuk merapatkan barisan dan melakukan strategi pemenangan di wilayah masing-masing struktur partai.

Maka diharapkan, konsolidasi semacam ini tidak berhenti hanya ditingkat Kabupaten saja namun terus dilakukan hingga tingkat kecamatan dan desa.

“Seluruh struktur dan kader PDI Perjuangan Tulungagung harus tegakkan bendera perjuangan dan memukul genderang perang untuk memenangkan Mardinoto,” tutupnya. (sin/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...