Selasa
26 November 2024 | 2 : 27

Emak-emak Simpatisan Ganjar Kenalkan Potensi Wisata Pesisir dan UMKM Lokal Surabaya

pdip-jatim-230925-akar-gp-1

SURABAYA – Puluhan emak-emak simpatisan bakal Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo di Surabaya menggelar rekreasi seru kenalkan potensi wisata lokal Kota Pahlawan, Minggu (24/9/2023).

Kegiatan tersebut digelar menyemarakkan kedatangan Kapal RS terapung Laksamana Malahayati yang menggelar bakti sosial pada Jumat, hingga sabtu (23/9/2023).

Tempat yang mereka kunjungi antara lain, Benteng Kedung Cowek dan Gudang Peluru. Tempat tersebut dibangun pada zaman penjajahan Belanda, sebagai pertahanan militer yang langsung berhadapan dengan laut.

Kemudian tempat lainnya yaitu Taman Hiburan Pantai (THP) Kenjeran. Di tempat wisata ini mereka membeli ragam makanan khas Surabaya yang disajikan para pedagang UMKM. Seperti lontong kupang, lontong balap, es degan.

Legislator Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Surabaya Anas Karno, yang turut dalam rombongan tersebut mengatakan, Surabaya mempunyai potensi wisata pesisir yang unik dan memiliki ciri tersendiri yakni selalu dilengkapi dengan UMKM yang khas

Misalnya ada Benteng Kedung Cowek dan Gudang Peluru kemudian ada Taman Suroboyo, kemudian ada Jembatan Suroboyo dan THP Kenjeran. “Tempat-tempat ini menjadi ikon wisata di Surabaya. Potensinya sangat bagus dan yang lebih utama lagi tempat-tempat ini saling terintegrasi,” terang Anas.

Oleh karena itu, lanjut Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya ini akan terus mensuport langkah pemkot dalam memaksimalkan lagi potensi wisata-wisata di pesisir Surabaya.

“Kita akan dukung apalagi pendapatan di sektor wisata di Surabaya itu sangat potensial maka harus lebih dioptimalkan dalam menyokong pendapatan asli daerah (PAD) bagi pemerintah kota,” ujarnya.

Dia menjelaskan, sebenarnya embrio industri wisata pesisir di Surabaya sudah terbentuk. Misalnya di sekitaran THP Kenjeran banyak pedagang olahan hasil laut nelayan setempat.

“Kita mendorong pertumbuhan industri wisata di Surabaya yang tentunya akan integral dengan pertumbuhan UMKM. Lewat potensi-potensi yang tersedia,” kata Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya tersebut.

Sementara itu, Susi salah seorang emak-emak simpatisan Ganjar Pranowo mengatakan, kegiatan rekreasi seru ini sebagai bentuk upaya menunjukkan potensi dan eksistensi wisata-wisata di Surabaya.

“Kami ingin menunjukkan Ini loh wisata surabaya masih eksis dan gak kalah dari tempat lain. Dan semua sangat menarik,” kata Susi.

Dia menambahkan, bahwa potensi wisata ini bergeliat karena ditunjang dengan adanya UMKM dan akses transportasi publik yang mendukung.

“Kami juga menggunakan angkutan umum saat pergi kesini. Jadi ayo jangan khawatir ketika berwisata di Surabaya. Gak rugi loh,” ujarnya. (red)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
EKSEKUTIF

Jelang Hari Jadi ke-1264 Kabupaten Malang, Bupati Sanusi Ziarah ke Makam Ki Ageng Gribig

MALANG – Bupati Malang, Muhammad Sanusi, menghadiri kegiatan doa bersama menjelang peringatan Hari Jadi ke-1264 ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...