Minggu
26 Oktober 2025 | 10 : 53

Diana Sasa Harap Warga Gunakan Bantuan JPS dengan Bijak

pdip-jatim-sasa-pantau-jps1

MAGETAN – Anggota Komisi A dari Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur Diana Amaliyah Verawatiningsih meninjau penyaluran dana dari Pemprov Jatim untuk penanggulangan pagebluk virus Corona (Covid-19) di Kabupaten Magetan.

Bantuan berupa Jaring Pengaman Sosial (JPS) tersebut juga disalurkan untuk warga yang terdampak wabah berskala global di beberapa tempat di Jatim.

Diana Sasa, sapaan Diana Amaliyah Verawatiningsih mengunjungi penyaluran di Kecamatan Magetan, Kecamatan Plaosan dan Kecamatan Panekan, serta Kantor Kas Bank Jatim di Maospati, dan Gorang Gareng.

Wakil rakyat yang juga pegiat literasi dan penulis ini mengatakan, dirinya sengaja melakukan peninjauan guna memastikan bahwa penyaluran bantuan JPS di Kabupaten Magetan terealisasi dengan lancar.

“Saya ingin memastikan penyaluran JPS berjalan dengan baik dan tepat sasaran, sehingga dapat dengan cepat dirasakan manfaatnya bagi warga yang terdampak pandemi Covid-19,” kata Diana, dalam keterangannya kepada awak media PDI Perjuangan Jatim, Jumat (29/5/2020).

Menurutnya, bantuan JPS tersebut telah diterima oleh kusir dokar, tukang becak, jukir, ojek pangkalan, Lawu Tour Jeep, angkutan umum, angkutan barang dan ojek online.

“Saya berharap JPS, dapat digunakan dengan bijak. Saya juga mendoakan pandemi ini segera berakhir,” harapnya. (goek)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Guntur Wahono Sosialisasikan Penguatan Ideologi Pancasila bagi Generasi Muda di Srengat Blitar

BLITAR – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur, Guntur Wahono, menggelar kegiatan sosialisasi ...
LEGISLATIF

Noto Utomo Sosialisasi Perda, Perusahaan Wajib Serap 60 Persen Naker Gresik

GRESIK – Penyerapan tenaga kerja di Kabupaten Gresik masih menuai protes. Hal itu terungkap dalam kegiatan ...
EKSEKUTIF

Seminar, Bupati Ony Paparkan Kondisi Pendidikan Kabupaten Ngawi

NGAWI – Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono menjadi salah satu pembicara dalam sarasehan pendidikan yang digelar PGRI ...
LEGISLATIF

Raperda Kawasan Tanpa Rokok, Fraksi PDI Perjuangan Bojonegoro Minta Ada Pertimbangan Sosial dan Ekonomi

BOJONEGORO – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Bojonegoro menyampaikan pandangan umum terhadap Rancangan ...
LEGISLATIF

Pastikan Tak Lagi Jadi Beban APBD, Wakil Ketua DPRD Jatim Dorong Pansus BUMD

SURABAYA – Wakil Ketua DPRD Jawa Timur, Deni Wicaksono, mendorong pembentukan panitia khusus (Pansus) untuk ...
LEGISLATIF

Ketua DPRD Kota Malang Dorong Partisipasi Semua Elemen Sukseskan Program MBG

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Sirraduhita mendorong partisipasi dan kolaborasi bersama ...