Deni Wicaksono Sosialisasi Wawasan Kebangsaan kepada Ibu-ibu RT di Ngawi

Loading

NGAWI– Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, Deni Wicaksono kembali menggelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan. Kali ini, sosialisasi yang mengangkat tema ‘Membenamkan Pendidikan Pancasila Sejak Dini di Lingkungan Keluarga’ digelar di Balai Desa Geneng, Kecamatan Geneng, Ngawi, pada Senin (28/3/2022).

Seratusan ibu-ibu rumah tangga (RT) menjadi peserta dalam kegiatan itu. Ada juga kader-kader PDI Perjuangan di kecamatan setempat, yang ikut nimbrung mendengarkan paparan materi wawasan kebangsaan.

Para peserta begitu antusias, saat anggota Komisi E DPRD Provinsi Jawa Timur itu memaparkan materi. Pelaksanaan kegiatan yang dikemas secara santai, menjadikan suasana sosialisasi makin harmoni, dengan tanpa mengurangi esensi dari materi.

Ditemui usai kegiatan sosialisasi, Deny Wicaksono menjelaskan, maksud dari diadakannya kegiatan sosialisasi wawasan kebangsaan tersebut. Menurutnya, kegiatan sosialisasi wawasan kebangsaan amat begitu penting. Terlebih bagi para ibu-ibu yang notabene sebagai bagian penting dalam setiap keluarga.

“Kami ingin kembali mengunggah masyarakat, khususnya untuk ibu-ibu. Karena mereka (ibu-ibu) adalah pondasi awal dalam keluarga untuk memberikan pendidikan, pengawasan, pendampingan kepada putra-putri agar terus waspada terhadap gejala-gejala atau hal-hal yang ingin merusak eksistensi Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI,” kata Deni Wicaksono kepada pdiperjuangan-jatim.com.

Legislator dari PDI Perjuangan itu mengatakan, terkait ancaman-ancaman itu, orang tua era sekarang harus bisa memberikan pemahaman kepada anak-anaknya dengan benar. Dengan begitu diharapkan paham intoleran, dan radikalisme tidak akan masuk di dalam lingkungan keluarga.

“Apabila keluarga sudah memiliki pondasi yang kuat, baik, Insya Allah gagasan atau ide-ide yang ingin mengganti Pancasila ini tidak bisa masuk di Bumi Indonesia,” kata Deni Wicaksono.

Disamping memberikan materi seputar Membenamkan Pendidikan Pancasila Sejak Dini di Lingkungan Keluarga, Deni Wicaksono juga memberikan apresiasi atas keguyuban rukun masyarakat Ngawi. Yang meliputi kerukunan umat beragama, keberagaman, dan lain sebagainya.

Menurutnya, kondisi Kabupaten Ngawi sudah sejak lama kondusif. Masyarakatnya aman dan tentram. Dibuktikan dengan tidak pernah terjadi gesekan horizontal.

“Kalau dulu pernah terjadi gesekan antar organisasi, sekarang sudah tidak pernah terjadi lagi. Dan itu kami apresiasi dibawah kepemimpinan Pak Kanang dan Pak Ony, dilanjutkan sekarang Pak Ony dan Pak Antok, kondisi Ngawi menjadi kabupaten yang sangat harmonis, rukun, guyub, baik diantara masyarakat maupun pemimpinnya,” tandas Deni Wicaksono.

Adapun kegiatan sosialisasi wawasan kebangsaan tersebut, juga dihadiri langsung Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Ngawi, anggota fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Ngawi, serta Forkopimcam Geneng. (mmf/hs)