Sabtu
19 April 2025 | 4 : 28

Dengan Gowes 664, Pemkab Ngawi Ajak Masyarakat Berantas Rokok Ilegal

IMG-20220724-WA0017_copy_900x507

NGAWI – Aktivitas perekonomian di Kabupaten Ngawi mulai bergeliat. Beragam kegiatan yang sifatnya mengerahkan masa kini telah diizinkan.

Salah satunya Gowes 664 Bareng Mas Ony-Mas Antok, Bupati dan Wakil Bupati Ngawi, yang kegiatan itu termasuk salah satu rangkaian hari jadi Kabupaten Ngawi ke-664 pada tahun ini, pada Sabtu (23/7/2022).

Gowes 664 Bareng Mas Ony-Mas Antok diikuti jajaran Forkopimda Ngawi, OPD, Camat, kepala desa, hingga guru dan pelajar serta masyarakat umum.

Rombongan pesepeda, dilepas langsung oleh Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono. Setelahnya, orang nomor satu di lingkup Kabupaten Ngawi tersebut bergabung bersama rombongan pesepeda, gowes bareng.

Rute yang dilalui para pesepeda itu cukup panjang. Jarak yang ditempuh mencapai 30 kilometer. Dengan titik awal dan akhir, di alun-alun Merdeka Kabupaten Ngawi.

Meskipun jarak yang ditempuh jauh, para peserta cukup antusias bersepeda. Wajah-wajah semangat dan optimis tergambar, ditengah terpaan mentari pagi yang mulai menghangat, mengiringi pesepeda menyusuri rute gowes.

Bupati Ony Anwar Harsono saat memberikan pengantar sebelum pemberangkatan rombongan pesepeda menyampaikan, melalui kegiatan tersebut sekaligus memberikan sosialisasi soal aturan cukai kepada masyarakat.

Menurutnya, tentang aturan cukai ini, diharapkan masyarakat Ngawi bisa memahami dan bersama-sama memberantas peredaran rokok ilegal. Seperti rokok yang tanpa pita cukai, cukai palsu, dan lainya.

Tidak hanya itu, masyarakat yang telah memahami aturan cukai, diajak oleh Bupati Ony untuk bersama-sama mencegah peredaran rokok ilegal di lingkungan masing-masing. Sebab, ada denda pidana hingga hukuman penjara, bagi pelaku rokok ilegal.

“Semoga masyarakat semakin hari, memahami tentang pentingnya cukai. Sehingga tidak ada lagi peredaran rokok ilegal di Ngawi,” kata Bupati Ony.

Di samping itu, melalui gowes bareng Mas Ony-Mas Antok tersebut, diharapkan Bupati Ony juga menjadi pelecut pergerakan ekonomi di Kabupaten Ngawi. Salah satunya dengan telah banyak kegiatan yang memicu peluang perekonomian.

“Dengan telah dimulainya kegiatan-kegiatan yang memberi peluang aktifitas ekonomi,” papar Bupati Ony Anwar Harsono, yang kader PDI Perjuangan tersebut.

Gowes 664 Bareng Mas Ony-Mas Antok, selain diisi dengan paparan sosialisasi tentang cukai, juga dimeriahkan dengan undian doorprize. Sejumlah hadiah telah disiapkan, bagi peserta yang beruntung. (mmf/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...