Selasa
26 November 2024 | 6 : 37

Bambang Logos: Berpartai Bukan Sekadar Endel-endelan Berebut Kekuasaan

pdip-jatim-211003-logos-wisper-1

BATU – Kepala Sekolah Badiklatda PDI Perjuangan Jawa Timur Bambang Juwono menegaskan, sebagai partai pelopor, wajib hukumnya bagi kader-kader Partai untuk benar-benar memahami ideologi dan mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila sebagaimana yang dicetuskan founding fathers, Bung Karno.

Menurutnya, menjadi kader PDI Perjuangan adalah sebuah bentuk pengabdian kepada bangsa dan negara.

“Berpartai bukan sekadar kita endel-endelan berebut kekuasaan. Berpartai terutama di PDI Perjuangan adalah wujud pengabdian kita kepada Tuhan Yang Maha Esa,” jelas Bambang Juwono, saat di Wisma Perjuangan, Oro-Oro Ombo, Kota Batu, Sabtu (1/10/2021).

Baca juga: Buka Pendidikan Kader Pratama PAC, Untari: Anda Adalah Penjaga dan Penegak Partai

Dalam pendidikan kader pratama yang digelar Badiklatda Jatim di Wisma Perjuangan mulai 1 hingga 3 Oktober 2021, Bambang Juwono juga menjadi salah satu selaku pemateri. Kaderisasi ini diikuti Ketua dan Sekretaris PAC PDIP dari 10 kabupaten/kota se-Jatim

Logos, sapaan akrab Bambang Juwono menambahkan, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh kader PDI Perjuangan.

Sebagai partai pelopor, lanjut dia, kader-kader PDI Perjuangan harus disiplin secara ideologi, teori pergerakan, organisasi, taktik, dan propaganda.

“Hebatnya kader PDI Perjuangan ketika dia jatuh dia bangun lagi, jatuh bangun lagi. Maka dari itu kita dituntut harus berpikir out of the box,” katanya.

Oleh sebab itu, pria yang juga anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur ini berharap kepada Ketua dan Sekretaris PAC PDI Perjuangan sebagai ujung tombak partai di tengah masyarakat mampu mengasah kemampuan guna memperjuangkan kepentingan rakyat.

“Menjadi pelopor dalam memperjuangkan kepentingan rakyat. Rakyat merasa happy dan rakyat merasa partai ada dan hadir d itengah-tengah mereka,” tutur Logos.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Ponorogo tersebut mempercayai, satu-satunya cara untuk bisa mengembangkan dan mengasah kemampuan sebagai kader partai untuk bisa menafsirkan cita-cita dan ideologi PDI Perjuangan adalah mendalami ajaran-ajaran Bung Karno.

“Perjuangan kita sebagai partai pelopor itu harus dekat dengan rakyat, sebagaimana harapan Bung Karno,” ujarnya. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...