Selasa
26 November 2024 | 7 : 25

Andi Handoko Realisasikan Diklat Pembuatan Kue untuk Warga dari 4 Desa

pdip-jatim-dprd-situbondo-280622-andii-handoko-1

SITUBONDO – Anggota DPRD Situbondo, Andi Handoko, bekerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja (disnaker) setempat menggelar pendidikan dan pelatihan pembuatan kue. Acara diikuti peserta dari sejumlah desa realisasi dari aspirasi warga yang disampaikan kepada wakil rakyat dari PDI Perjuangan itu beberapa waktu sebelumnya.

Diklat dilaksanakan di kantor Kecamatan Besuki selama sepuluh hari ini dihadiri Sekretaris Ketenagakerjaan dan Kasie Pelatihan Disnaker. Sementara peserta, adalah warga yang berminat di bidang kuliner asal dari 4 desa. Yakni Desa Jetis, Kalimas, Bloro dan Widoropayung.

Ada berbagai macam kue yang diajarkan pihak dinas kepada peserta. Diantaranya, Humberger, donat, sosis sembunyi, pie buah dan pie susu. Selain itu, peserta juga mendapatkan arahan materi terkait perencanaan tenaga kerja makro, pembukuan usaha dan pelaku usaha.

Menurut Andi Handoko, kegiatan ini adalah upaya yang ia berikan kepada masyarakat menyongsong tahun-tahun yang akan datang bahwa orang akan dinilai dari kemampuan yang dimiliki. Khususnya dalam peningkatan keahlian di bidang kuliner.

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDI Perjuangan kabupaten situbondo ini juga meminta kepada peserta agar serius untuk mengikuti kegiatan diklat yang dimulai pada senin (27/06/22).

“Ada banyak sekali harapan terhadap peserta. Salah satu harapannya adalah kelak mereka akan menjadi wirausaha yang tangguh, handal dan mandiri,” ujarnya memberi sambutan.

“Apa yang mereka dapatkan pada diklat ini agar benar-benar direalisasikan saat di rumah nanti. Jika dirasa penting, silakan gethok-tularkan kepada tetangga yang memang dirasa membutuhkan,” lanjutnya.

Koordiantor acara, Moh Anwari, mengucapkan banyak terima kasih kepada Andi Handoko atas terselenggaranya diklat. Ia berharap, konsistensi Andi Handoko dalam merealisasi aspirasi rakyat atau konstituen bisa diteruskan pada periode-periode mendatang. (isa/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...