Jumat
09 Mei 2025 | 11 : 44

Ambrolnya Perosotan di Kenpark Surabaya, Armuji Minta Tinjau Tempat Wisata

PDIP-Jatim Armuji 07052022

SURABAYA – Perosotan atau seluncur air di kolam renang Kenjeran Park (Kenpark) Surabaya, Jawa Timur, ambrol pada Sabtu (7/5/2022), pukul 13.45 WIB. Dari pantauan di lokasi, perosotan yang digunakan anak-anak bermain dengan ketinggian sekira 8 meter ini patah di sisi tengah.

Terkait hal tersebut, Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji, mengatakan, berdasarkan data petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya, tercatat ada 16 korban dari musibah tersebut, sebagian besar adalah anak-anak. Korban telah dibawa ke RSUD Soewandhie untuk mendapatkan perawatan secara intensif.

“Pemerintah Kota Surabaya melalui BPBD dan sejumlah puskesmas telah memberikan layanan kegawatdaruratan, selanjutnya biar diproses sesuai ketentuan,” kata Armuji.

Politisi PDI Perjuangan itu juga meminta agar dilakukan pengecekan terhadap fasilitas umum, baik yang dikelola oleh swasta maupun pemerintah, sehingga tidak menimbulkan kejadian serupa di kemudian hari.

“Di taman-taman kan banyak mainan anak-anak? Itu harus dicek, apakah masih layak apa tidak? Selain itu, yang dikelola oleh pihak swasta harus sering dimonitoring. Saya juga meminta agar pengelola bertanggung jawab atas keselamatan pengunjung,” tegas Armuji. (dhani/set) 

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

PEREMPUAN

Mbak Nia Dorong Penguatan Posyandu Lewat Kolaborasi dan Insentif Kader

SUMENEP – Ketua TP PKK Kabupaten Sumenep, Nia Kurnia Fauzi, mendorong penguatan peran Posyandu melalui sinergi ...
SEMENTARA ITU...

Dukung Program Swasembada Pangan, Bupati Fauzi Blusukan Tanam Padi Bersama Petani

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menunjukkan komitmennya memperkuat ketahanan pangan sebagai upaya ...
EKSEKUTIF

Bupati Lukman Terima Keluhan Aliansi Guru Honorer, Komitmen Perjuangkan Kesejahteraan Pendidik

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan menyatakan kesiapannya untuk memperjuangkan aspirasi dan ...
KRONIK

BEC Angkat Tradisi ‘Ngelukat’ Osing, Masyarakat Antusias Ikuti Audisi

BANYUWANGI – Agenda wisata Banyuwangi Festival terus digeber Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi. Tahun ini, ...
KRONIK

Pekerja Warkop Prostitusi Positif HIV, Pemkab Ponorogo Tutup Permanen hingga Pulangkan ke Daerah Asal

PONOROGO – Sebanyak 13 dari 29 pekerja di warung kopi prostitusi di Kabupaten Ponorogo terindikasi positif ...
LEGISLATIF

Misterius! Sempat Dipecat Tiba-tiba, 5 Linmas Mengadu ke Santi dan Langsung Bertugas Lagi

KOTA PROBOLINGGO — Lima petugas Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) bertugas di salah satu kelurahan di ...