Jumat
14 Maret 2025 | 12 : 08

Made Desak Pemkot Malang Segera Sosialisasikan Masterplan Drainase

pdip-jatim-230104-made

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang I Made Riandiana Kartika mendesak pemerintah kota setempat untuk mempercepat proses sosialisasi masterplan dokumen perencanaan drainase yang telah rampung dikerjakan sejak November 2022. Pasalnya masterplan drainase ini diharapkan mampu menjadi solusi penuntasan masalah banjir.

Rencananya, dokumen berupa peta 33 daerah aliran drainase (DAD) itu akan dipasang di 57 kelurahan pada tahun ini. Menurut Made, Pemkot Malang telah menggelontorkan banyak anggaran pembangunan drainase dalam mengatasi banjir.

Untuk itu, dia berharap masterplan drainase segera disosialisasikan. Sehingga, DPRD Kota Malang bisa mendapatkan tanggapan dan evaluasi lapangan yang bisa digunakan untuk memberikan masukan terhadap hasil rancangan masterplan tersebut.

”Jadi kita tidak mau anggaran besar yang dikeluarkan itu sia-sia karena dampaknya tidak signifikan,” kata Made di Kota Malang, Senin (13/2/2023).

Tanpa adanya masterplan perencanaan drainase, terang Made, upaya-upaya yang dilakukan untuk penanganan masalah banjir di Kota Malang tidak akan efektif. Sebab, terbukti dengan pembangunan drainase secara parsial seperti yang dilakukan selama ini masih terjadi banjir.

Terkait itu, dia mengaku sudah minta diadakan pertemuan khusus antara DPRD dan Pemkot untuk segera mempresentasikan masterplan drainase dalam penanganan banjir.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Malang ini juga minta mulai 2024 APBD lebih fokus pada penanganan banjir. Dengan mekanisme pembangunan disesuaikan dengan masterplan yang telah dibuat dengan tim ahli dari beberapa universitas dan masukan dari DPRD Kota Malang.

”Banjir ini termasuk masalah prioritas sehingga kami mau di tahun 2024 nanti banjir menjadi fokus utama dalam APBD 2024,” tegasnya.

Dia menyebut jika banjir tidak dapat diselesaikan dalam satu tahun, nantinya akan menjadi menjadi masalah yang berlarut-larut. Titik banjir yang saat ini masih eksis tentu harus ada solusi, seperti dilakukan pengerukan dan penambahan saluran drainase penampung debit air. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

MILANGKORI

Kunjungan Bupati Rijanto di Kawasan JLS Sasar Enam Titik Strategis

BLITAR – Bupati Blitar Rijanto, bersama Wakil Bupati Beky Herdihansah mengunjungi enam titik strategis di kawasan ...
LEGISLATIF

Pelanggan PDAM Kabupaten Probolinggo Ramai-ramai Alirkan Keluhan di Reses Arief Hidayat

KABUPATEN PROBOLINGGO – Sejumlah warga di Dapil IV Kabupaten Probolinggo mengeluhkan buruknya pelayanan PDAM dalam ...
KRONIK

Berkah Ramadan, Indriani Bagikan Puluhan Paket Sembako kepada Warga Dungkek

SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Indriani Yulia Mariska, membagikan paket sembako kepada ...
SEMENTARA ITU...

Tinjau JLS, Bupati Rijanto Targetkan Pembebasan Lahan di Wates Selesai Tahun Ini

BLITAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar terus mempercepat pembangunan infrastruktur di wilayahnya, salah ...
EKSEKUTIF

Eri Cahyadi Usulkan Kawasan Kuliner Kedungdoro Jadi Destinasi Wisata PKL

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi berharap pedagang kaki lima atau PKL di Kota Pahlawan bisa ditata lebih ...
KRONIK

Rakor Bersama RSUD dr. Iskak, Dio Soroti Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat

TULUNGAGUNG – Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Tulungagung, Dio Jordy Alvian, mengatakan bahwa komisinya berkomitmen ...