“Kedatangan beliau ini yang pertama sejak pandemi Covid-19 melanda negara kita dan mewabah secara global. Alhamdulillah, sekarang Ibu Mega bisa rawuh ke Jawa Timur”
SURABAYA – Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri bertandang ke Jawa Timur selama dua hari mulai Senin (6/2/2023). Presiden ke-5 RI itu bakal menghadiri acara puncak resepsi ulang tahun 1 Abad NU di Sidoarjo pada Selasa (7/2/2023).
“Sebagai perwakilan keluarga Presiden pertama RI Soekarno, Ibu Megawati Soekarnoputri akan menghadiri acara puncak peringatan Harlah 1 Abad NU di Gelora Delta Sidoarjo. Akhir Januari lalu Bu Mega mewakili keluarga telah menerima penghargaan untuk Bung Karno pada perayaan harlah NU di Taman Mini Indonesia Indah,” ungkap Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim Whisnu Sakti Buana, saat menjemput kedatangan Megawati dan rombongan, di Bandara Juanda, Senin (6/2/2023).
Banteng Jawa Timur, sebutnya, sangat antusias dengan kedatangan Megawati. Menurut Whisnu, ada semacam kerinduan dari kader PDI Perjuangan di Jatim terhadap ketua umumnya.
“Ya, kedatangan beliau ini yang pertama sejak pandemi Covid-19 melanda negara kita dan mewabah secara global. Alhamdulillah, sekarang Ibu Mega bisa rawuh ke Jawa Timur,” ucapnya.
“Ini tentu juga bisa jadi energi pendongkrak bagi kader-kader Banteng Jawa Timur, dalam kerja-kerja kepartaian menghadapi Pemilu 2024,” sambung WS, sapaan akrab politisi yang pernah menjabat Wali Kota Surabaya tersebut.
Baca juga: Eri Tanggung Transportasi dan Konsumsi Warga Surabaya yang Hadiri Puncak Harlah 1 Abad NU
Selain Whisnu, jajaran DPD PDIP Jatim juga ikut menjemput kedatangan Megawati di Bandara Juanda. Juga para kader Banteng yang menjabat kepala daerah/wakil kepala daerah di Jatim.
Sambutan antusias kedatangan Megawati di Jatim sebelumnya telah ditunjukkan para kader PDIP di Kota Pahlawan Surabaya. Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono mengatakan, kader-kader PDI Perjuangan Kota Surabaya sangat bergembira, sangat antusias, atas kedatangan Megawati yang juga bakal berkunjung ke Surabaya.
“Selamat datang Ibu Ketua Umum PDI Perjuangan di Kota Pahlawan, kota yang menjadi dapur nasionalisme, tempat lahirnya Bung Karno. Kota Surabaya adalah tempat Bung Karno ditempa pada masa remajanya sehingga membentuk Bung Karno sebagai nasionalis sejati yang akhirnya memerdekakan Indonesia,” ucap Adi Sutarwijono, Minggu (5/2/2023).
“Kehadiran Ibu Megawati menjadi pelipat ganda semangat seluruh kader di Surabaya dalam menjalankan program-program kerakyatan,” sambung politisi yang juga Ketua DPRD Surabaya tersebut.
Adi juga mengatakan, para kader PDIP di Surabaya mendoakan semua agenda kunjungan Megawati berjalan lancar.
“Dan Ibu Megawati senantiasa dianugerahi kesehatan dan kelancaran dalam menunaikan pengabdian kepada bangsa dan negara Indonesia,” ujarnya.
Puncak Harlah 1 Abad NU di Stadion Gelora Delta Sidoarjo yang mengusung tema “Mendigdayakan Nahdlatul NU Menjemput Abad Kedua Menuju Kebangkitan Baru” bakal dihadiri Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.
Selain Presiden Jokowi, hadir juga Wapres KH Maruf Amin, para pejabat tinggi negara, para ulama mukti dunia, dan masyarakat luas terutama kaum Nahdliyin yang diperkirakan mencapai 1 juta orang. (red/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS