Selasa
26 November 2024 | 8 : 30

Buka Sekolah Calon Kepala Daerah, Megawati Puji Risma

pdip jatim - risma-mega-jokowi

pdip jatim - risma-mega-jokowiDEPOK – Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memuji Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sebagai salah satu kepala daerah yang patut dijadikan teladan. Pujian Megawati disampaikan saat membuka Sekolah Partai tahap II bagi calon kepala daerah di Depok, Jawa Barat, Selasa (21/7/2015).

“Selalu saya angkat jempol dua karena beliau (Risma). Saat saya beri rekomendasi (sebagai calon kepala daerah), saya tanya, ‘Senangnya apa?’ Dijawab, ‘Senangnya kerja, saya juga senang tanaman.’ Wah, sama dengan saya,” kata Megawati, saat menyampaikan sambutan pembukaan sekolah partai.

Megawati menambahkan, Risma banyak menerima penghargaan. Di tangan Risma, Surabaya mulai bebenah sedikit demi sedikit. Upaya Risma yang paling menonjol adalah menghijaukan Kota Pahlawan tersebut.

Kepada Megawati, Risma menyampaikan bahwa suhu udara Surabaya secara konsisten turun kurang lebih 2 derajat Celcius. “Itu success story (cerita sukses) karena dari saya kecil sampai sekarang, ingatan pertama akan Surabaya adalah panasnya,” tutur Megawati.

Presiden ke-5 RI ini menyebutkan, salah satu program Risma dalam menghijaukan Surabaya adalah menjadikan lahan-lahan sebagai taman sebagai tempat bermain warga. Mega menyebut upaya ini sebagai rencana luar biasa. Menurut Megawati, Risma bisa sukses karena dia dicintai warganya dan diinginkan warganya.

Pada hari pertama sekolah partai kali ini, Risma menjadi pembicara. “Ibu Tri Rismaharini memberikan kuliah umum, best practice di Surabaya. Agar diterapkan para kepala daerah yang lain,” jelas Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.

Sekolah Partai akan berlangsung dari 21 Juli hingga 24 Juli 2015. Menurut Hasto, sekolah ini diadakan untuk persiapan calon kepala daerah agar mereka mempunyai persiapan yang matang.

“Agar punya paham pemerintahan yang berpihak kepada rakyat dan dapat menyelesaikan masalah secara gotong royong. Sekaligus mempersiapkan strategi pemenangan di daerah masing-masing,” jelasnya. (goek/*)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...