Senin
12 Mei 2025 | 11 : 57

Jelang Ramadan, DPC Nganjuk dan PCNU Bersilaturahmi

pdip-jatim-dpc-nganjuk-300322-NU

NGANJUK – Menyambut datangnya bulan Ramadan, kepengurusan DPC PDI Perjuangan Nganjuk dan PC NU Nganjuk menggelar silaturahmi. Acara dilaksanakan di kantor PC NU, Desa Nglundo Kecamatan Sukomoro, Rabu (30/3/2022).

Dari pihak DPC Partai, diikuti Ketua DPC yang juga Ketua DPRD Nganjuk Tatit Heru Tjahjono, Sekretaris Marianto dan sejumlah pengurus. Sementara dari pihak NU yakni Ketua dan Sekretaris Tanfidziyah,  KH Drs Moh Hasyim Afandi Mag dan Dr Muhamad Ali Anwar MPd dan sejumlah pengurus. Juga Rais Syuriyah, KH Ali Mustofa Said.

“Kami beserta jajaran DPC  PDI Perjuangan Kabupaten Nganjuk berterima kasih telah diberi kesempatan untuk bersilahturahmi dengan jajaran pengurus PC NU Kabupaten Nganjuk,” kata Tatit.

Silaturahmi, kata dia, untuk membahas bagaimana kedua pihak turut memberikan rasa aman dan nyaman waraga masyarakat dalam melaksanakan ibadah puasa Ramadan.

“Kami juga  mendapat masukan-masukan dari PCNU Kabupaten Nganjuk,” imbuh Tatit.

 Sekretaris DPC Partai yang juga KEtua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Nganjuk, Marianto menambahkan, silaturahmi sekaligus kesempatan bagi pihaknya dalam kaitan tugas-tugas kedewanan untuk menampung aspirasi dari pihak NU.

“Dalam momen ini kami juga mendapatkan saran dan petunjuk dari PC NU yang nantinya bisa kita perjuangkan di DPRD Kabupaten Nganjuk. Sehingga bisa membawa berkah bagi masyarakat Nganjuk,” kata Marianto.

Silahturahmi dengan NU, kata Marianto, akan terus dirajut pada waktu-waktu berikutnya. “Kedepannya kita akan terus berkomunikasi dan berjalan bersama untuk  menjalankan amanah masyarakat,” pungkas Marianto. (endyk/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Wabup Lumajang Apresiasi Perayaan 1 Dekade Komunitas Skuter, Ada Donor Darah hingga Tanam Pohon

LUMAJANG – Perayaan 1 Dekade Scooter Community Yosowilangun (SCOOCY) membuktikan bahwa komunitas otomotif tidak ...
KRONIK

Libur Panjang Waisak, Ribuan Wisatawan Serbu Banyuwangi

BANYUWANGI – Kabupaten Banyuwangi kembali menjadi langganan tujuan liburan saat libur panjang. Lengkapnya destinasi ...
KRONIK

Bupati Sugiri Wacanakan Ganti Nama Gedung Ikonik, Benarkah Menjadi Pengingat Masyarakat?

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, mewacanakan pengubahan nama sejumlah gedung ikonik di Ponorogo. Gedung ...
KRONIK

Bersama Warga Desa Picisan, Heru Santoso Gotong Royong Lakukan Pelebaran Jalan

TULUNGAGUNG – Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung, Heru Santoso, ikut gotong royong ...
SEMENTARA ITU...

Dharma Santi di Plumbangan, Bupati Rijanto: Bentuk Nyata Toleransi dan Kerukunan Beragama

BLITAR – Bupati Rijanto menghadiri acara puncak Dharma Santi dalam rangka peringatan Hari Raya Nyepi Tahun Baru ...
ROMANTIKA

Gunanya Ada Partai

“GUNANYA Ada Partai”, satu dari sekian bab dari tulisan (buku) Mencapai Indonesia Merdeka. Buku tersebut ditulis ...