Sabtu
19 April 2025 | 2 : 41

Wali Kota Madiun Siapkan Jukir jadi Garda Depan Pelayanan Wisatawan

pdip-jatim-220227-maidi

MADIUN – Wali Kota Maidi mengatakan, selain pedagang kaki lima (PKL), juru parkir atau jukir juga menjadi salah satu elemen yang menjadi wajah pelayanan di Kota Madiun.

Untuk menciptakan citra jukir yang diacungi jempol oleh publik, pihaknya melakukan pembinaan agar pelayanan semakin maksimal.

Untuk mewujudkan itu, beberapa waktu lalu Maidi turun langsung memberikan pengarahan kepada para Jukir di Dinas Perhubungan Kota Madiun.

Wali kota dari PDI Perjuangan ini tak canggung duduk bersama 240 Jukir sembari memberikan arahan bagaimana mewujudkan pelayanan yang maksimal.

“Mereka ini (jukir) kan penerima tamunya Kota Madiun. Mereka ini garda terdepan kita, orang yang pertama kali melayani tamu yang datang. Pelayanan harus baik,” kata Maidi, Minggu (27/2/2022).

Menurutnya, hal itu penting mengingat Kota Madiun merupakan kota jujukan wisata sekarang. Berbagai perubahan fisik Kota Pendekar secara tidak langsung meningkatkan wisatawan.

Oleh karena itu, Maidi berharap tamu yang datang tidak meninggalkan kesan buruk. Hal itu harus dimulai dari pelayanan yang paling depan, di antaranya pelayanan dalam jasa parkir.

“Kita beri pembinaan. Melayani harus santun, rapi. Yang rambutnya gondrong ya baiknya dipotong. Melayani jangan dalam kondisi mabuk dan yang paling penting harus sesuai aturan,” tegas Maidi.

Dia menyebut, ada tiga hal yang menjadi perhatian dalam perbaikan pelayanan jasa parkir. Yakni, penarikan tarif sesuai aturan, melayani dengan sopan, dan tidak hanya ada di lokasi pada saat pemilik kendaraan hendak pergi.

Ketiga hal tersebut memang cukup banyak dikomplain masyarakat. Karenanya, mantan Sekda Kota Madiun ini menegaskan untuk semakin diperbaiki ke depan.

“Kita sangat butuh mereka. Karenanya, keberadaan mereka harus kita hormati, kita hargai. Tetapi harus ingat bahwa kota kita ini kota go nasional bahkan internasional. Pelayanan mereka juga harus terus ditingkatkan,” ungkapnya sembari menyebut mereka merupakan jukir wisata ke depan. (ant/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...