Selasa
26 November 2024 | 1 : 45

Rayakan HUT Partai, Ini Tekad Banteng Mojokerto Raya

pdip-jatim-211221-bendera-silhuet-banteng

MOJOKERTO – Perayaan HUT ke-49 PDI Perjuangan dijadikan momentum oleh DPC PDI Perjuangan Kota dan Kabupaten Mojokerto melakukan evaluasi, konsolidasi hingga pemantapan gerak kepartaian untuk mewujudkan amanah ketua umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputeri, kembali memenangkan Pemilu 2024 mendatang.

Plh. Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mojokerto, SW. Nugroho, menegaskan akan menggencarkan kegiatan kepartaian dengan mengerahkan seluruh struktural Partai untuk turun langsung di tengah masyarakat.

“Saya mendengarkan langsung pidato ibu ketua umum yang memerintahkan kader-kader PDI Perjuangan tetap turun dan turun langsung ke masyarakat. Itu yang pasti akan kami lakukan di Kabupaten Mojokerto,” tegasnya.

Dengan melibatkan Badan, Sayap dan struktur Partai hingga anak ranting di seluruh wilayah Mojokerto, Nugroho akan terus menyapa dan membantu masyarakat dari berbagai kesulitan yang dihadapi, terutama permasalahan Covid-19 yang tak kunjung usai.

“Kita harus menyapa, membantu-mensejahterakan dan turut melindungi masyarakat dari berbagai kesulitan dampak pandemi. Meskipun kasus Covid-19 sudah turun signifikan, ketidakpastian masih tinggi, karena adanya varian baru,” papar anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim ini.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua DPC Kota Mojokerto, Santoso Bekti Wibowo. Ia meminta kader banteng Kota Mojokerto untuk terus melakukan gerakan kerakyatan untuk mencapai hajat politik PDI Perjuangan secara nasional.

“Kita sebagai kader pelopor yang menjadi palang pintu NKRI, kita akan terus-menerus bersama rakyat. Kita akan menang bersama rakyat,” tegasnya saat dihubungi unit media DPD Jatim.

Tak hanya itu, langkah demi langlah yang terus dilakukan oleh PDI Perjuangan Kota Mojokerto dengan membuat kebun Bung Karno sebagai pusat urban farming perkotaan, kebun Fatmawati, juga pendampingan terhadap masalah rakyat akan terus digencarkan.

“Kita telah membuat urban farming perkotaan yang hasil pertaniannya kita bagikan pada masyarakat. Kita akan terus mengembangkan kegiatan seperti itu untuk lebih dekat dengan rakyat,” jelasnya. (Arul/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...