Selasa
26 November 2024 | 4 : 23

Agar Pilkades Serentak di Kabupaten Malang Kondusif, Ini Imbauan Didik Gatot

pdip-jatim-211128-didik-gatot-pilkades-1

MALANG – Wakil Bupati Didik Gatot Subroto mengajak masyarakat agar menjaga suasana kondusif di Kabupaten Malang dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak pada 5 Desember 2021 depan.

Didik menyampaikan bahwa Pilkades ini merupakan sarana penyaluran kedaulatan rakyat dalam rangka memajukan kehidupan di desa. Agenda rutin untuk memilih kepala desa, sebutnya, harus bersifat langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.

Khususnya kepada panitia pilkades, dia berpesan agar bekerja secara jujur, adil, dan melakukan tahapan-tahapan dengan benar.

“Setiap kali berkegiatan siapkan berita acara, serta harus ditandatangani seluruh para calon kepala desa. Hal ini akan mengurangi pemicu masalah-masalah yang tidak diinginkan selama berlangsung Pilkades 2021,” kata Didik Gatot Subroto.

Hal itu dia sampaikan di acara Deklarasi Siap Terpilih dan Tidak Terpilih Dalam Rangka Pilkades Serentak Gelombang Kesatu, di Gedung Santika Polres Malang, Jumat (26/11/2021).

Acara deklarasi ini dihadiri jajaran Forkopimda Kabupaten Malang, jajaran Organisasi Perangkat Daerah, camat di Kabupten Malang dan para calon Kades.

Didik Gatot pun minta kepada seluruh masyarakat ikut mensukseskan gelaran pesta demokrasi di tingkatkan desa ini, demi memajukan kesejahteraan desa.

“Kepada para calon kepala desa untuk mempersiapkan diri, siap menang maupun siap kalah dalam berkompetisi. Karena itu marilah berkompetisi dengan tetap menjunjung tinggi kejujuran, sportifitas, dengan mengedepankan sikap santun serta damai,” ajaknya.

“Untuk Muspika setempat selama proses pelaksanaan pilkades untuk siap siaga menghindari hal-hal yang tidak diinginkan karena pasca kegiatan Pilkades tetap terjalin sebuah kedamaian,” pesan Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang tersebut. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
EKSEKUTIF

Jelang Hari Jadi ke-1264 Kabupaten Malang, Bupati Sanusi Ziarah ke Makam Ki Ageng Gribig

MALANG – Bupati Malang, Muhammad Sanusi, menghadiri kegiatan doa bersama menjelang peringatan Hari Jadi ke-1264 ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...