Jumat
09 Januari 2026 | 2 : 52

Serap Aspirasi dengan Masyarakat Kepulauan, Darul Serahkan Bantuan untuk Guru Ngaji

PDIP-Jatim-Darul-Hasyim-Fath-21112021

SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Sumenep, Darul Hasyim Fath, menggelar reses di jeda masa sidang ke-3 tahun 2021. Reses ini merupakan kewajiban legislator untuk kembali ke daerah pemilihan yang diwakili untuk mendengar aspirasi konstituen utama. Darul bertemu dengan guru ngaji di Desa Masalima dan Desa Sukajeruk, Kecamatan Masalembu, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Sabtu (20/11/2021).

Darul mengatakan, Pulau Masalembu sebagai pulau terjauh di ujung utara Kabupaten Sumenep, memiliki catatan konsisten dalam setiap kontestasi Pemilu. Presiden Jokowi menang dengan telak di pulau yang dihuni oleh beragam suku bangsa, seperti Madura, Bugis, dan Mandar.

Bupati Fauzi pun mencatatkan kemenangan perkasa di pulau ini. Itulah sebabnya, jelas Darul, segala tindak tanduk petugas partai wajib memastikan aspirasi rakyat termaktub dalam agenda perjuangan. Tanpa kecuali.

Dalam reses tersebut, Darul menyerahkan bantuan kepada sejumlah guru ngaji yang berasal dari dua desa, yakni Desa Masalima dan Sukajeruk Pulau Masalembu. Batuan itu diberikan sebagai wujud takdim kepada pahlawan utama di dua desa tersebut.

“Para guru ngaji telah dengan rela hati turut serta membangun nilai dasar dalam membentuk generasi masa depan yang religius,” ujar Darul.

Sebab itu, Wakabid Ideologi dan Kaderisasi DPC PDI Perjuangan Sumenep sudah sepantasnya para guru ngaji ini mendapat perhatian lebih dari pemerintah, terutama dari anggota DPRD sebagai wakil mereka di parlemen.

“Lebih dari itu semua, inilah political will PDI Perjuangan untuk menjadi bagian dari jalan abdi negara bangsa mendorong terciptanya kesalehan sosial dalam paradigma NKRI dan pengejawantahan nilai nilai Pancasila,” tandas Darul (set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Rijanto Tinjau Perbaikan Jalan Brongkos–Ngembul, Targetkan Rampung Sebelum Lebaran

BLITAR – Bupati Blitar Rijanto meninjau pelaksanaan perbaikan jalan pada ruas Brongkos–Ngembul, Kamis (8/1/2026). ...
LEGISLATIF

Legislator Banteng Jember Patungan Tangani Stunting

JEMBER – Delapan anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember patungan dana untuk mengatasi keluarga ...
KABAR CABANG

DPC PDIP Surabaya Tegas Tolak Wacana Pilkada Melalui DPRD, Armuji: Demokrasi Tidak Boleh Mundur

SURABAYA – DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya menegaskan penolakan terhadap wacana pemilihan kepala daerah (Pilkada) ...
LEGISLATIF

Wisatawan Telaga Sarangan Tahun 2025 Capai 1,09 Juta, Komisi B Dorong Pemkab Magetan Terus Benahi Fasum

MAGETAN – Komisi B DPRD Magetan melakukan sidak ke wisata Sarangan, Kamis (8/1/2026). Sidak ini dilakukan untuk ...
LEGISLATIF

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Madiun Sampaikan Laporan Kepada Rakyat Tahun 2025

MADIUN – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Madiun menyampaikan Laporan Kepada Rakyat tahun 2025 sebagai bentuk ...
LEGISLATIF

Laporan Fraksi PDI Perjuangan DPRD Bojonegoro kepada Rakyat, Kinerja Tahun 2025

BOJONEGORO – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Bojonegoro berkomitmen mengawal segala kebijakan pemerintah daerah terutama ...