Rabu
20 November 2024 | 10 : 21

Catat Tanggalnya, DPC PDI Perjuangan Kota Malang Ancang-ancang Vaksinasi Dosis ke-2

pdip-jatim-211005-eko-herdiyanto

MALANG – Setelah sebelumnya sukses menggelar kegiatan vaksinasi dosis pertama kepada 1.500 warga Kota Malang, DPC PDI Perjuangan Kota Malang tengah mempersiapkan penyelenggaraan pelaksanaan vaksinasi dosis kedua.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Malang Eko Herdiyanto menjelaskan, pihaknya sudah menyiapkan stok vaksin untuk pelaksanaan vaksinasi dosis kedua, sehingga masyarakat tidak perlu kebingungan.

“Kita akan melaksanakan vaksinasi dosis kedua pada tanggal 23 – 24 Oktober 2021 dengan lokasi tetap di kantor DPC PDI Perjuangan Kota Malang. Bagi warga yang kemarin sudah melaksanakan vaksinasi dosis pertama di kantor DPC PDI Perjuangan, monggo silakan dicatat tanggal dan lokasi pelaksanaan vaksinasi kedua,” jelas Eko Herdiyanto, Selasa (5/10/2021).

Dia mengatakan, untuk vaksinasi dosis kedua, pihaknya tetap bekerja sama dengan Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Mardi Waloeja Rampal untuk penyediaan tenaga kesehatan.

Menurutnya, masyarakat sudah sadar pentingnya mendapatkan vaksin. Oleh sebab itu, dirinya mendorong pemerintah untuk berupaya menyediakan stok vaksin nasional. Ketersediaan vaksin, lanjut Eko sangat penting untuk mencapai Herd Immunity.

“Vaksinasi harus terus dilakukan secara masif. Alhamdulillah, di Kota Malang, kesadaran warga sudah sangat tinggi untuk memperoleh vaksin. Oleh karenanya tinggal bagaimana pemerintah daerah mengupayakan ketersediaan vaksin agar mampu diberikan kepada masyarakat seluas-luasnya,” jelasnya.

Sementara itu, Bendahara DPC PDI Perjuangan Kota Malang, Achmad Zakaria menambahkan untuk vaksinasi tahap kedua ini, persyaratan yang dibawa peserta cukup sederhana dengan membawa fotocopy KTP dan membawa kartu/surat vaksin pertama untuk bisa mengikuti kegiatan vaksinasi.

“Dengan demikian vaksinasi di Kota Malang akan segera selesai dan terciptanya kekebalan tubuh komunal di masyarakat. Ini adalah peran keterlibatan PDI Perjuangan Kota Malang, bersama-sama dengan seluruh elemen bekerja sama memerangi wabah Covid-19,” ungkap Achmad Zakaria.

Pria yang juga sebagai Koordinator Kegiatan Vaksin DPC PDI Perjuangan Kota Malang tersebut berharap agar masyarakat tidak lagi dihantui oleh Covid-19 yang akhirnya kehidupan bisa normal kembali seperti dulu. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Aryo Seno: Pasangan Mundjidah-Sumrambah Punya Kapabilitas Pimpin Jombang

JOMBANG – Dalam kunjungannya di Kabupaten Jombang, Selasa (19/11/2024) juru kampanye nasional (Jurkamnas) PDI ...
HEADLINE

Pilkada Jatim dan Surabaya, Hasto: Menang Tebal Adalah Harga Mutlak

SURABAYA – Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengapresiasi langkah kader banteng Kota ...
EKSEKUTIF

Plt Bupati Gresik Serahkan Reward Atlet Peraih Medali PON Aceh

GRESIK – Plt Bupati Gresik Aminatun Habibah menyerahkan reward kepada para atlet dan official cabor yang ...
SEMENTARA ITU...

Good Bless Bakal Marakkan Kampanye Akbar Paslon Vinanda- Gus Qowim

KEDIRI – Tim pasangan calon (paslon) nomer urut 1 di Pilkada Kota Kediri Vinanda Prameswati-Gus Qowim bakal ...
KRONIK

Retribusi TN Alas Purwo untuk Umat Hindu, Sonny: Berpotensi Langgar Kebebasan Beragama

BANYUWANGI –Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Sonny T. Danaparamita, mengkritik tajam kebijakan pengelola Taman ...
LEGISLATIF

Kembangkan UMKM dan Start-up, Novita Dorong Kementerian UMKM Bisa Mengakses Venture Capital

JAKARTA – Anggota Komisi VII DPR RI Novita Hardini, menyoroti keterbatasan akses Kementerian UMKM terhadap ...