Sabtu
19 April 2025 | 9 : 47

Banteng Probolinggo Umumkan Pemenang Lomba Video HUT Kemerdekaan RI, Begini Harapan Kaum Milenial

PDIP-Jatim-Juara-I-Lomba-Video-HUT-RI-12092021

KOTA PROBOLINGGO – Lomba video HUT Kemerdekaan RI yang digelar DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo cukup sukses. Banyak millenial yang begitu antusias mengikuti lomba tentang HUT ke-76 Kemerdekaan RI. Lomba yang digelar sejak 1 Agustus -7 September itu diikuti oleh puluhan peserta.

Lomba yang mengusung tema “”Indonesia Merdeka Negara Maju” dibagi menjadi 2 kategori. Kategori A, yakni peserta di bawah usia 20 tahun, dan kategori B, yakni peserta di atas usia 20 tahun. Masing-masing video wajib disertai pembacaan teks proklamasi di akun instagram.

Tiap kategori diambil 3 juara terbaik, mulai juara I berhadiah Rp 750 ribu, juara II Rp 500 ribu, dan juaraIII Rp 250 ribu. Selain itu, terdapat juara favorit dengan kategori like terbanyak.

Wakabid Pemuda, Olahraga, Komunitas Seni Budaya, Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Tommy W. Prakoso, selalu ketua panitia lomba, mengatakan, bahwa pagelaran lomba video HUT Kemerdekaan RI merupakan pola pendekatan Partai pada kaum milenial.

“Lomba video yang digelar Agustus lalu, sebagai wujud pendekatan partai kepada kaum millenial. Tak hanya itu, lomba juga digelar agar PDI Perjuangan semakin erat dengan dunia tekhnologi,” jelas Tommy, Minggu, (12/9/2021).

Tommy menjelaskan, pengumuman dan pembagian hadiah dihadiri langsung oleh pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo. Pemenang lomba dari tiap kategori diundang langsung di kantor DPC.

“Pada pemenang kami ucapkan selamat, semoga karyanya terus dikembangkan. Harapannya bisa bersama-sama dengan PDI Perjuangan untuk terus memberikan yang terbaik buat bangsa,” jelas Ketua Organda Probolinggo ini.

Salah satu pemenang kategori B, Sofi Topten, mengaku sangat senang sekali. Kerja kerasnya bersama tim membuahkan hasil dengan meraih juara I.

“Alhamdulillah, bersyukur sekali sebagai Juara I lomba video yang digelar DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo. Semoga lomba yang mampu mengembangkan kreativitas masyarakat ini, terus digelar dan bisa melahirkan karya nyata untuk bangsa Indonesia,” jelasnya. (drw/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...