Senin
27 Oktober 2025 | 2 : 19

Punjul Apresiasi Bawaslu Libatkan Pemuda dalam Pengawasan Pemilu

pdip-jatim-210906-punjul-kader-was-pemilu-1

BATU – Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso mengapresiasi kegiatan Sekolah Kader Partisipatif oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Republik Indonesia yang bekerjasama dengan Bawaslu Jawa Timur dan Bawaslu Kota Batu.

Sekolah Kader Partisipatif mulai 2 hingga 4 September 2021 ini melibatkan kalangan pelajar mahasiswa, bertempat di Hotel Amarta Hills Kota Batu.

“Saya memberikan apresiasi kepada Bawaslu Kota Batu, melaksanakan pengkaderan anak anak milenial dari Malang Raya dan Blitar,” kata Punjul Santoso, Senin (6/9/2021).

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Batu tersebut menambahkan, dalam kegiatan sekolah kader pengawas ini, mereka nantinya akan dilibatkan dalam pengawasan apabila terjadi hal yang menyimpang, untuk segera dilaporkan.

“Anak-anak nanti akan memberikan informasi, dan mengawal pemilu 2024. Mudah-mudahan menjadi penyemangat untuk membawa Indonesia lebih maju,” ujarnya.

Sementara itu, Anggota Bawaslu RI, Ratna Dewi Pettalolo berharap peserta Sekolah Kader Pengawas Pemilu (SKPP) di Kota Batu untuk turun langsung melakukan pengawasan partisipatif pada pemilu 2024 nanti.

“Ada catatan kritis yang perlu dievaluasi oleh kita dari pemilihan yang telah berlalu. Seperti adanya politik uang, ujaran kebencian, dan pelanggaran lainnya. Kita bersama harus mencegah dan memitigasi agar tidak terjadi lagi,” ungkap Dewi.

Menurutnya, setiap pelanggaran yang terjadi selama penyelenggaraan pemilu bisa mengurangi kualitas pemilu. Oleh sebab itu, dia mendorong melalui pelaksanaan Sekolah Kader Pengawas Pemilu ini dapat menjadi bekal guna mendorong partisipasi kepemiluan yang lebih baik.

“Apabila kualitas pemilu berkurang, maka akan berdampak pada hasil pemilu yang kurang baik. Itu nanti juga akan berdampak pada penyelenggaraan pemerintahan. Pelayanan kepada masyarakat jadi kurang baik juga,” jelasnya.

Turut hadir dalam penutupan sekolah kader partisipatif ini, anggota Bawaslu RI Dewi Patalolo, Bawaslu Jatim Aang Khunaefi dan Totok, serta Bawaslu Kota Batu Abdur Rochim. (ace/pr)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

UMKM

Pekan Pasar Rakyat Magetan 2025 Dibuka, Seberapa Untung UMKM?

MAGETAN – Wakil Ketua 1 DPRD Magetan, Suyatno dan Ketua Komisi B Rita Haryati menghadiri pembukaan Pekan Pasar ...
LEGISLATIF

Guntur Wahono Sosialisasikan Penguatan Ideologi Pancasila pada Masyarakat Kaki Gunung Kelud

Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim, Guntur Wahono kembali menggelar sosialisasi penguatan ideologi Pancasila ...
LEGISLATIF

Mbak Puti di Sidoarjo, Hadiri Acara Semarak Reog Cemandi dan Bimtek Pembuatan Konten Medsos

SIDOARJO – Anggota Komisi IX DPR RI, Puti Guntur Soekarno, menghadiri sejumlah kegiatan saat melakukan kunjungan ...
SEMENTARA ITU...

Wabup Antok Iringi Ribuan Scooterist Kumpul di Ngawi, Rayakan 25 Tahun Iseng

NGAWI – Ribuan pecinta sekuter atau scooterist dari berbagai daerah di Indonesia memadati kawasan wisata Kebun Teh ...
LEGISLATIF

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Pasuruan Sepakat Aspirasi Warga, Tolak Rencana Pembangunan Real Estate Prigen

KABUPATEN PASURUAN – Hal itu ditegaskan oleh salah seorang anggota Fraksi PDI Perjuangan, H. Sugianto, kepada ...
EKSEKUTIF

Bupati Kediri Berharap Beroperasinya Kembali Bandara Dhoho Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi

Setelah beberapa bulan tidak ada penerbangan, Bandara Dhoho Kediri akan kembali beroperasi mulai 10 November 2025