Selasa
26 November 2024 | 3 : 52

Perpustakaan Herbal di Surabaya Masuk Nominator Lomba Perpus Tingkat Provinsi, Armuji: Satu Kata, Menang!

pdip-jatim-230521-armudji-a

SURABAYA – Wakil Walikota Surabaya, Ir Armuji memompa semangat para pegiat Perpusatakaan Herbal Kelurahan Nginden Jakungan Kecamatan Sukolilo menyusul terpilihnya perpustakaan ini sebagai salah satu nominator dalam lomba perpustakaan tingkat Provinsi Jatim.

“Saya sangat mengapresiasi dan mendukung penuh kinerja dari Perpustakaan Herbal yang mampu meningkatkan minat baca masyarakat. Bahkan meningkatkan perekonomian melalui perpustakaan dan tanaman herbal” kata Cak Ji, sapaan akrab Wakil Walikota Surabaya.

“Satu Kata: Menang!” tambah Cak Ji melalui akun media sosialnya seperti terpantau www.pdiperjuangan-jatim, Minggu (23/5/2021).  

Menurut Cak Ji, sapaan akrab Wakil Walikota Armudji, keberadaan perpustakaan yang dekat dengan pemukiman warga bisa membuat generasi muda melek literasi. Hal ini tentunya menunjang pertumbuhan generasi muda dan milenial Surabaya menuju arah yang gemilang.

Apalagi, kata dia, perpustakaan ini ditunjang oleh koleksi buku dari perpustakaan yang cukup lengkap.

“Semoga hasil terbaik bisa diraih. Harapan dan doa saya, semoga bisa menjadi juara di tingkat Provinsi Jatim, bahkan di tingkat Nasional. Amiin,” pungkas Cak Ji.

Pada akun media sosialnya, Cak Ji juga mengunggah foto-foto kunjungannya ke perpustakaan belum lama ini. Saat itu Cak Ji didampingi Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusi) Kota Surabaya Musdiq Ali Suhud dan Wakil Ketua Komisi B DPRD Kota Surabaya Anas Karno.

Untuk diketahui, Perpustakaan Herbal Nginden Jakungan ini diketahui berdiri pada tahun 2016. Perpusatakaan beralamat di Rt 9 RW 5 ini menjadi berkembang karena person serta masyarakat dan dukungan dari pemerintah Kota Surabaya. (ros/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...