Senin
12 Mei 2025 | 1 : 52

Majukan Bangkalan, Mahfud Jalin Komunikasi dengan Tokoh Pemuda

pdip-jatim-mahfud-reses-050321-1

BANGKALAN – Reses anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Mahfud dengan kaum muda Bangkalan menghasilkan banyak usulan dan aspirasi konstruktif untuk kemajuan Bangkalan khususnya, Jawa Timur pada umumnya. 

Anggota komisi C itu melihat bahwa pertemuannya dengan kaum muda memberinya semangat dalam berjuang. 

“Saya berharap, acara reses ini menghasilkan satu jalinan komunikasi yang enak dengan masyarakat, terutama dengan para tokoh pemuda,” ujar Mahfud, Jumat (5/3/2021). 

Pada reses yang digelar di Desa Geger, Kecamatan Geger, alumnus UIN Sunan Ampel itu berharap para pemuda memiliki semangat gotong-royong untuk memajukan Bangkalan. 

“Dengan komunikasi dari hati ke hati, kita berharap seluruh elemen elemen kepemudaan bisa bersinergi, bisa bergotong-royong untuk memajukan dan mendukung pembangunan di desa maupun kecamatan,” jelas Mahfud. 

Dia menambahkan, bahwa segala usulan dan aspirasi yang diterimanya akan menjadi tanggung jawabnya untuk disampaikan dalam rapat DPRD Jawa Timur.

“Hasil reses yang berisi usulan dari kepemudaan akan kami sampaikan di rapat DPRD Provinsi Jawa Timur,” tegas lelaki yang juga menjabat Bendahara PC GP Ansor Bangkalan ini. 

Khoiri, seorang pemuda Desa Geger menyampaikan persoalan yang dialami para pemuda setempat. Menurut Khoiri, para pemuda di desanya membutuhkan lapangan pekerjaan yang seluas-luasnya untuk menampung tenaga kerja lokal.

“Kami berharap ketersediaan lapangan kerja atau pelatihan keahlian berbasis kepemudaan harus diadakan,” ujar Khoiri dengan nada mengeluh.

Karena itu, Khoiri berharap, kehadiran Mahfud dapat memberikan angin segar. Dia berharap, segala aspirasi para pemuda dapat ditindaklanjuti dengan pemberdayaan para pemuda. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Wabup Lumajang Apresiasi Perayaan 1 Dekade Komunitas Skuter, Ada Donor Darah hingga Tanam Pohon

LUMAJANG – Perayaan 1 Dekade Scooter Community Yosowilangun (SCOOCY) membuktikan bahwa komunitas otomotif tidak ...
KRONIK

Libur Panjang Waisak, Ribuan Wisatawan Serbu Banyuwangi

BANYUWANGI – Kabupaten Banyuwangi kembali menjadi langganan tujuan liburan saat libur panjang. Lengkapnya destinasi ...
KRONIK

Bupati Sugiri Wacanakan Ganti Nama Gedung Ikonik, Benarkah Menjadi Pengingat Masyarakat?

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, mewacanakan pengubahan nama sejumlah gedung ikonik di Ponorogo. Gedung ...
KRONIK

Bersama Warga Desa Picisan, Heru Santoso Gotong Royong Lakukan Pelebaran Jalan

TULUNGAGUNG – Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung, Heru Santoso, ikut gotong royong ...
SEMENTARA ITU...

Dharma Santi di Plumbangan, Bupati Rijanto: Bentuk Nyata Toleransi dan Kerukunan Beragama

BLITAR – Bupati Rijanto menghadiri acara puncak Dharma Santi dalam rangka peringatan Hari Raya Nyepi Tahun Baru ...
ROMANTIKA

Gunanya Ada Partai

“GUNANYA Ada Partai”, satu dari sekian bab dari tulisan (buku) Mencapai Indonesia Merdeka. Buku tersebut ditulis ...