Rabu
16 Juli 2025 | 12 : 43

Bamusi Nyekar ke Makam Penggagas 4 Pilar Kebangsaan

pdip-jatim-foto-taufiq-kiemas

JAKARTA – Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) berziarah ke makam Dr. (HC) HM Taufiq Kiemas di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Senin (8/6/2020). Ziarah kubur itu untuk mengenang 7 tahun wafatnya sesepuh PDI Perjuangan sekaligus mantan Ketua MPR-RI tersebut.

Sekretaris Umum Bamusi Nasyirul Falah Amru mengatakan ziarah kubur atau nyekar ini merupakan bagian dari mengenang perjuangan serta jasa-jasa almarhum Taufiq Kiemas bagi Partai maupun bangsa dan negara.

“Pak Taufiq adalah tokoh yang bisa diterima dengan semua kalangan. Beliau adalah tokoh pemersatu,” sebut Gus Falah, sapaan Nasyirul Falah Amru.

Baca juga: 7 Tahun Wafatnya Taufiq Kiemas, Keluarga Gelar Tahlilan Virtual

Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI dari dapil 10 Jawa Timur ini menyebutkan, spirit persatuan yang diusung oleh Taufiq sangat cocok dengan semangat pada bulan Juni ini, yang merupakan Bulan Bung Karno.

Menurutnya, Bung Karno merupakan Bapak Bangsa yang sangat gandrung pada persatuan nasional. Semangat persatuan nasional itulah, lanjut Gus Falah, yang dikobarkan Taufiq semasa hidupnya, terutama ketika menjadi Ketua MPR-RI.

Gus Falah melanjutkan, publik juga masih sangat mengingat bahwa Taufiq Kiemas-lah yang membumikan gagasan empat pilar kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.

Sejak terpilih secara aklamasi menjadi Ketua MPR pada Oktober 2009, Taufiq langsung menyusun program Sosialisasi UUD 1945 dan Pancasila.

“Dari situlah muncul gagasan Empat Pilar berbangsa dan bernegara dari Pak Taufiq, yang bertujuan menjaga NKRI dengan mengamalkan Pancasila agar kita tetap bersatu dan tidak terpecah belah,” jelas Gus Falah.

Selain para pengurus Bamusi, ziarah ke makam Taufiq Kiemas juga diikuti kader-kader PDI Perjuangan di struktural, eksekutif dan legislatif. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Lampung Sharing Strategi Pengembangan Pariwisata, Bupati Ipuk Beberkan Kiat-Kiat Jitu

BANYUWANGI – Perkembangan sektor pariwisata Banyuwangi yang cukup pesat menarik perhatian sejumlah pihak. Salah ...
HEADLINE

DPR Kawal Program Sekolah Rakyat, Puan Imbau Agar Tak Berkompetisi dengan Sekolah Eksisting

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani mengapresiasi peluncuran program sekolah rakyat yang sudah diresmikan ...
SEMENTARA ITU...

Genjot Produksi Tebu, Bupati Kediri Bakal Kawal Kebutuhan Pupuk Petani

KEDIRI – Bupati Hanindhito Himawan Pramana (Mas Dhito) berkomitmen untuk mengawal ketersediaan pupuk guna ...
LEGISLATIF

Pentingnya Sinergi Mitigasi Bencana Industri oleh Perusahaan dan Pemkab Ngawi

NGAWI – Terbakarnya pabrik sepatu PT Dwi Prima Sentosa menjadi peristiwa memilukan di Ngawi, awal bulan ini. ...
SEMENTARA ITU...

Tinjau Rumah Ilmu Arek Suroboyo, Eri Optimis Pertumbuhan Karakter Anak Akan Meningkat

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengunjungi Rumah Ilmu Arek Suroboyo (RIAS) untuk melihat proses ...
KABAR CABANG

Komedian Jember Cak Londo Koplak: Saya Ingin Bareng PDIP Ngopeni Kesenian Tradisional

JEMBER – Komedian terkenal di Kabupaten Jember, Wijaya, akrab dikenal Cak “Londo Koplak” memutuskan bergabung ...