Senin
12 Mei 2025 | 12 : 55

Wong Cilik dan Emak-emak Lebih Memilih Jokowi-Ma’ruf di Pilpres 2019

pdip-jatim-jokowi-daftar-ke-kpu2

JAKARTA – Lima kantong pemilih yang menempatkan pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin unggul dalam survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA, salah satunya paling dominan. Yakni pemilih ekonomi rendah atau wong cilik.

Survei LSI Denny JA menunjukkan populasi wong cilik mencapai 58, 5 persen. Mereka adalah pemilih dengan pendapatan rumah tangga di bawah Rp 2 juta per bulan.

Hasil survei menunjukkan, 54,7 persen responden wong cilik memilih Jokowi-Ma’ruf Amin. Sementara yang memilih Prabowo-Sandiaga hanya 25,2 persen.

Adapun sebanyak 20,1 persen tidak memutuskan jawaban. “Segmen wong cilik adalah segmen dengan populasi terbesar,” ujar peneliti senior LSI Denny JA, Adjie Alfaraby, di Kantor LSI Denny JA, Jakarta, Selasa (21/8/2018).

Baca juga:Elektabilitas Jokowi-Ma’ruf Jauh Tinggalkan Prabowo-Sandiaga

Selain itu, Jokowi-Ma’ruf Amin juga unggul atas Prabowo-Sandiaga di kantong pemilih Muslim, non Muslim, perempuan, dan kaum milenial. Sementara itu dari enam kantong pemilih, Prabowo-Sandiaga unggul di pemilih kaum terpelajar.

Sementara, untuk kantong pemilih perempuan, dukungan kepada Jokowi-Ma’ruf mencapai 50,2 persen. Sementara dukungan kepada Prabowo-Sandiaga hanya 30 persen.

Jumlah populasi perempuan dalam survei mencapai 50 persen dari responden yang berjumlah 1.200 orang.

“Slogan ‘partai emak-emak’ oleh Sandiaga Uno ketika pidato pascapendaftaran di KPU nampaknya belum berpengaruh signifikan,” ujar Adjie.

“(Buktinya) Di kantong pemilih emak-emak, pasangan Jokowi-Ma’ruf unggul dua digit,” sambungnya.

Dia tak menjelaskan rinci penyebab suara pemilih segmen perempuan lebih mengarah kepada Jokowi-Ma’ruf ketimbang ke Prabowo-Sandiaga.

Survei LSI Denny JA dilakukan pada 12-19 Agustus 2018. Metode yang digunakan multistage random sampling di 34 provinsi.

Survei dilakukan dengan wawancara tatap muka menggunakan kuesioner kepada responden sebanyak 1.200 orang. Adapun margin of error survei LSI Denny JA tersebut, yakni 2,9 persen. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Wabup Lumajang Apresiasi Perayaan 1 Dekade Komunitas Skuter, Ada Donor Darah hingga Tanam Pohon

LUMAJANG – Perayaan 1 Dekade Scooter Community Yosowilangun (SCOOCY) membuktikan bahwa komunitas otomotif tidak ...
KRONIK

Libur Panjang Waisak, Ribuan Wisatawan Serbu Banyuwangi

BANYUWANGI – Kabupaten Banyuwangi kembali menjadi langganan tujuan liburan saat libur panjang. Lengkapnya destinasi ...
KRONIK

Bupati Sugiri Wacanakan Ganti Nama Gedung Ikonik, Benarkah Menjadi Pengingat Masyarakat?

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, mewacanakan pengubahan nama sejumlah gedung ikonik di Ponorogo. Gedung ...
KRONIK

Bersama Warga Desa Picisan, Heru Santoso Gotong Royong Lakukan Pelebaran Jalan

TULUNGAGUNG – Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung, Heru Santoso, ikut gotong royong ...
SEMENTARA ITU...

Dharma Santi di Plumbangan, Bupati Rijanto: Bentuk Nyata Toleransi dan Kerukunan Beragama

BLITAR – Bupati Rijanto menghadiri acara puncak Dharma Santi dalam rangka peringatan Hari Raya Nyepi Tahun Baru ...
ROMANTIKA

Gunanya Ada Partai

“GUNANYA Ada Partai”, satu dari sekian bab dari tulisan (buku) Mencapai Indonesia Merdeka. Buku tersebut ditulis ...