Sabtu
19 April 2025 | 2 : 38

Caleg PDI Perjuangan Diinstruksikan Menangkan Jokowi

pdip-jatim-pembekalan-caleg-dpr

JAKARTA – Pembekalan calon anggota legistalif (caleg) PDI Perjuangan untuk DPR juga menjadi momen konsolidasi pemenangan Presiden Joko Widodo di Pilpres 2019.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan, hal itu merupakan imbas dari pemilu serentak, yakni bersamaannya pemilu legislatif dengan pemilu presiden.

“Tentu saja karena bagaimanapun juga pemilu legislatif dan presiden berjalan secara serentak di pemilu,” kata Hasto, di lokasi pembekalan caleg PDI-P di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta, Minggu (5/8/2018).

Nantinya seluruh caleg PDIP menjadi kekuatan penting untuk memenangkan pemilu legislatif sekaligus Jokowi di Pilpres 2019.

Sedang Presiden Jokowi yang hadir di acara pembekalan itu minta para caleg PDIP menyampaikan keberhasilan pemerintah kepada masyarakat saat kampanye nanti.

“Intinya kami ingin caleg-caleg itu menjelaskan, menerangkan mengenai program-program pemerintah yang sudah dirasakan, manfaatnya oleh rakyat oleh masyarakat,” kata Jokowi kepada wartawan.

Dia mengatakan, banyak keberhasilan pemerintah yang bisa disampaikan oleh para caleg PDIP. Di antaranya seperti Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar, yang berhubungan dengan pembagian sertifikat, dan program keluarga harapan.

Jokowi berharap dengan kerja maksimal dari seluruh elemen koalisi bisa membuat rakyat menaruh kepercayaannya kembali untuk memimpin Indonesia.

“Ya semuanya digerakkan mesinnya sehingga bisa bekerja optimal dan masyarakat memberikan kepercayaan dan memberikan mandat pada partai, kepada kami, sehingga saya kira itu yang kami harapkan,” ujarnya.

Pembekalan calon anggota legislatif dari PDI Perjuangan diikuti 575 caleg DPR dan 100 caleg DPRD DKI Jakarta.

Para bakal caleg DPR dari PDIP itu terdiri dari berbagai latar belakang profesi. Mereka ada yang berasal dari akademisi, tokoh agama, wartawan, musisi, dan lain sebagainya. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...