Selasa
26 November 2024 | 1 : 02

“Merdekalah dengan Gayamu, Jangan Lupakan Budaya Indonesia”

pdip-jatim-puti-areknom1

SURABAYA – Calon Wakil Gubernur Jawa Timur, Puti Guntur Soekarno melaunching aplikasi khusus anak muda yang bertajuk arekenom.com. Aplikasi ini membantu pemenangan pasangan nomor urut 2 tersebut, dan nantinya sangat berguna saat keduanya memerintah Pemprov Jatim.

Website ini nantinya bakal menampung ide-ide kreatif anak muda agar mereka bisa lebih maju lagi menghadapi persaingan di era digital.

Dalam aplikasi ini, nantinya anak muda bisa bebas memberikan pendapatnya berupa kritik dan saran untuk kemajuan sistem pemerintahan yang dipimpin Gus Ipul-Puti. Sistemnya, setiap anak muda bisa membuat petisi dan memilih petisi mana yang akan mereka dukung.

Selanjutnya, sebelum melakukan musyawarah rencana pembangunan (musrenbang), pasangan Gus Ipul-Mbak Puti akan menilik hasil petisi dan vote dari generasi milenial yang bisa dijadikan pertimbangan dalam musrenbang.

Puti mengatakan, kaum milenial sebagai generasi penerus harus berani berekreasi, inovatif, berbudaya dan beretika. “Merdekalah dengan gayamu, jangan lupakan budaya Indonesia,” pesan Mbak Puti, di hadapan ratusan anak muda di Surabaya Town Square, Jumat (22/6/2018) sore.

Launching Areknom.com, dihadiri kedua anak Puti, yakni Rakyan Ratri Syandriasari Kameron dan Rakyan Daanu Syahandra Kameron. Tampak hadir juga, Bayu Eko Moektito atau yang akrab disapa Bayu Skak, aktor, komedian dan Youtuber yang kini sedang naik daun.

 

Puti berharap, kalangan milenial memberikan kontribusi untuk kemajuan Jawa Timur. Areknom.com ini nantinya diharapkan mampu menjadi wadah untuk menyalurkan ide-ide kreatifnya yang selama ini belum tertampung.

“Tidak perlu mengeluarkan dana, yang dibutuhkan adalah ide-ide kreatif yang nantinya bisa tertampung di Areknom.com sebagai wadah bagi anak-anak muda,” ujarnya,

Menurut Puti, sekarang ini banyak anak muda yang maju dan berkembang lewat start-up. “Bahkan, di daerah-daerah banyak sekali yang sudah membuktikan dan bisa maju. Ini salah satu contoh anak milenial,” imbuh cucu Presiden pertama RI, Ir Soekarno ini.

Sementara itu, anak kedua Puti, yakni Syahandra menyebutkan, bahwa anak muda adalah kunci dari kesuksesan bangsa Indonesia. “Jangan pelit ide. Harus koneksi dengan teman-temannya agar ide-idenya bisa dikombinasikan semata-mata demi Indonesia,” ucapnya. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...