Jumat
14 Maret 2025 | 12 : 12

Hasto: AP Contoh bagi Kader Muda PDIP tentang Loyaliyas, Kesetiaan dan Dedikasi

pdip-jatim-pemakaman-ap-batubara

KARAWANG – Politisi senior PDI Perjuangan, AP Batubara yang  meninggal dunia di usia 80 tahun pada Sabtu (30/9/2017), dikebumikan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, Senin (2/10/2017) sore.

Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto melepas pemberangkatan jenazah AP Batubara. Hasto sekaligus menyampaikan rasa belasungkawa PDIP secara langsung kepada putra almarhum, Juliari P Batubara yang kini menjadi anggota DPR RI.

Menurut Hasto, kepergian AP merupakan kehilangan besar bagi PDIP. “Pak AP Batubara setia mendampingi Ibu Megawati dan partai dalam masa-masa yang sulit hingga akhir hayat beliau,” kata Hasto.

Dia mengenang AP, sapaan AP Batubara, sebagai contoh bagi kader-kader muda PDIP tentang loyaliyas, kesetiaan dan dedikasi.

AP, sambung Hasto, merupakan murid ideologis Bung Karno yang sudah teruji dedikasi dan loyalitasnya.

Karena itu, AP pun memilih loyal kepada Megawati. Bahkan, AP tak mau mengkhianati Megawati di saat pemerintahan orde baru masih sangat kuat.

“Saya menaruh hormat pada Ibu Megawati juga karena dia keturunan Bung Karno yang memegang teguh perjuangan dan ideologi bapaknya. Saya merasa harus mendampingi dia sampai dia berhasil mengantarkan regenerasi kepemimpinan di PDI Perjuangan,” ucap Hasto, mengutip pernyataan AP Batubara semasa hidupnya.

AP yang sangat peduli pada lingkungan hidup juga juga dikenal lantang menentang ketidakadilan. “Beliau sosok pekerja keras, dan bersuara lantang terhadap berbagai ketidakadilan,” ungkap Hasto.

Selama ini, AP Batubara memang dikenal sebagai loyalis Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Tokoh yang berulang tahun setiap 28 Agustus itu juga pernah dipercaya duduk di Dewan Pertimbangan Pusat (Deperpu) DPP PDIP. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

KRONIK

Rakor Bersama RSUD dr. Iskak, Dio Soroti Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat

TULUNGAGUNG – Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Tulungagung, Dio Jordy Alvian, mengatakan bahwa komisinya berkomitmen ...
LEGISLATIF

Buktikan Janji Politik, Legislator Banteng Malang Ini Realisasikan Jalan Makam

MALANG – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Malang, Abdul Qodir membuktikan janji politiknya kepada ...
EKSEKUTIF

Wabup Antok Tinjau Gerakan Pasar Murah, Pastikan Daya Beli Masyarakat Tetap Stabil

NGAWI – Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko meninjau pelaksanaan gerakan pasar murah di Alun-alun Merdeka Ngawi. ...
KRONIK

Bupati Lukman Serahkan Bantuan untuk Guru Ngaji dan Warga Kurang Mampu

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, menyerahkan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) secara ...
EKSEKUTIF

Mas Dhito Berharap Penyusunan Arah Pembangunan Berdampak Nyata Bagi Masyarakat Kediri

KEDIRI – Bupati Hanindhito Himawan Pramana menyebut capaian pembangunan di Kabupaten Kediri beberapa tahun terakhir ...
KRONIK

Optimalisasi Pajak Daerah, Banyuwangi Jalin Kerjasama dengan Dirjen Pajak dan DJPK

BANYUWANGI – Dalam rangka menggali potensi pendapatan daerah sebagai salah satu sumber pembiayaan pembangunan, ...