Selasa
28 Oktober 2025 | 11 : 15
  1. /
  2. KRONIK
  3. /
  4. Sinergikan Strategi Pemenangan, Heru...

Sinergikan Strategi Pemenangan, Heru Kumpulkan Relawan Pendukung Pemilu 2024

PDIP-Jatim-Maryoto-Birowo-dan-Heru-02112024

TULUNGAGUNG – Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung, Heru Santoso, mengumpulkan relawan pendukungnya pada Pemilu 2024 di Taman Widowati, Desa Ngrendeng, Kecamatan Gondang, Jumat (1/11/2024) malam.

Menurutnya, kegiatan dengan kemasan silaturahmi dan ngopi bareng itu bertujuan menyolidkan barisan pendukungnya pada Pemilu 2024 dan menyinergikan strategi pemenangan Pilkada Serentak 2024 antara Partai dan relawan.

Selain itu, juga dilakukan pembagian bahan-bahan kampanye Paslon Mardinoto dan Paslon Risma-Gus Hans agar masyarakat lebih dekat dan mengerti program unggulan paslon yang diusung PDI Perjuangan tersebut.

“Alhamdulillah, barisan relawan Pemilu 2024 masih solid dan siap bergerak, gotong royong, holobis kuntul baris memenangkan Mardinoto dan Risma-Gus Hans,” ujar Heru.

Dalam kesempatan itu, Heru juga menyampaikan ucapan syukur dan merasa terharu karena semangat relawan pendukungnya masih terjaga, solid dan siap bergerak bersama dalam satu tarikan nafas perjuangan memenangkan Mardinoto dan Risma-Gus Hans.

“Semoga dengan semangat yang masih membara ini, Mardinoto dan Risma-Gus Hans bisa menang,” tuturnya.

Sementara itu, Calon Bupati Tulungagung nomor urut 3, Maryoto Birowo, menyampaikan apresiasi atas semangat perjuangan dari para relawan. Ia berharap semua bisa all out dan bersinergi dengan gerakan PDI Perjuangan serta relawan-relawan dari unsur yang lain.

“Semoga semangat dan satu tarikan nafas perjuangan ini bisa memenangkan Mardinoto dan Risma-Gus Hans,” ujar Maryoto.

Untuk diketahui, kegiatan silaturahmi dan ngopi bareng tersebut dihadiri kurang lebih 150 relawan pendukung Heru Santoso di Pemilu 2024. (sin/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sumenep: Haul Raja-Raja Madura Jadi Momentum Meneladani Nilai Luhur Leluhur

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menggelar Haul Raja-Raja se-Madura di Pendopo Agung Keraton ...
LEGISLATIF

Komisi II DPRD Ngawi Kawal Penyaluran Bansos Penebalan

NGAWI – Pemerintah pusat berencana mengucurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Sementara Kesejahteraan Rakyat (Kesra), ...
LEGISLATIF

Perkuat PAD Jawa Timur, Fraksi PDI Perjuangan Usulkan Grand Design Pariwisata

SURABAYA — Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur mendorong Pemprov Jatim menyusun grand design pengembangan sektor ...
LEGISLATIF

Elvira Yuliati Sosialisasi Perda, Dinas Sampaikan 2 Minggu Sekali Update Info Lowongan Kerja

GRESIK – Anggota DPRD kabupaten Gresik Elvira Yuliati atau Vetty mendorong Dinas Tenagakerja (Disnaker) lebih masif ...
EKSEKUTIF

Jadikan Dilem Wilis Kawasan Kampus, Ide Bupati Trenggalek Disambut Positif Rektor UT

TRENGGALEK – Cita-cita besar Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin untuk menjadikan kawasan Dilem Wilis sebagai ...
LEGISLATIF

Agus Wicaksono Gandeng DPMPTSP Jatim Fasilitasi UMKM Dapatkan Nomor Induk Berusaha

LUMAJANG – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Jawa Timur menggelar kegiatan Sadar ...