Senin
25 November 2024 | 12 : 05

Sapa Warga di Pasar Rambipuji, Hendy Siswanto: Saya Nyalon Lagi Nggih!

pdip-jatim-240928-hendy-pasar-rambipuji-1

JEMBER – Warga Pasar Kecamatan Rambipuji berkesempatan menjadi yang pertama disapa Calon Bupati Jember nomor urut 1, Hendy Siswanto, Jumat (27/9/2024).

Di kesempatan perdana pascajadwal kampanye ditetapkan KPU Jember, Hendy yang disambut antusias warga hanya minta restu kepada seluruh warga pasar untk pencalonan kali keduanya ini.

“Saya nyalon lagi nggih,” katanya disambut permintaan swafoto bersama warga Pasar Rambipuji.

Sembari melayani swafoto bersama masyarakat selama berkunjung, Hendy juga sempat berbincang dengan para pedagang terkait perkembangan bahan-bahan yang dijual belikan.

Dia menanyakan langsung kendala kendala yang yang terjadi di niaga pedagangan.

“Kalau harga tomat dan cabai turun itu karena memang saat ini sedang overproduksi. Tetapi hal itu tidak akan lama, harganya akan berangsur naik,” jelasnya.

Dan terkait keluhan-keluhan lain selama ia berkunjung ke Pasar Rambipuji, Hendy berjanji akan mengomunikasikan langsung dengan pihak Dinas Perindustrian dan Perdagangan.

Termasuk keluhan kelangkaan gas elpiji yang dicurhatkan oleh warga akan ditindak lanjuti ke perwakilan Pertamina di Jember.

“Keuntungan turun langsung ke lapangan banyak. Selain berdialog dengan masyarakat, saya dan Gus Firjaun akan lebih sigap mencarikan solusi untuk masyarakat,” terangnya.

Oleh karena itu lanjutnya, dari perjalanan kampanye perdana ini Hendy berharap masyarakat untuk responsive memberi masukan sebagai bahan koreksi selama kepemimpinannya.

Namun tak hanya koreksi, tetapi kemanfaatan program selama Hendy-Firjaun memimpin Jember juga dimintanya untuk disosialisasikan.

“Sampaikan kebenaran, sampaikan hasil, dan sampaikan kekurangan. Justru dengan adanya kekurangan kami maju lagi untuk menyelesaikan. Sebab waktu 3,5 tahun dan dikurangi dengan tragedy covid belum cukup untuk memuaskan semuanya,” pungkasnya.

Sebagaimana diketahui Hendy maju di pilkada serentak 2024 ini tetap berpasangan dengan calon wakil bupati Muhammad Balya Firjaun Barlaman atau Gus Firjaun.

Hendy-Firjaun yang saat ini diusung PDI Perjuangan, di pilkada 2020 lalu adalah pasangan yang berhasil memperoleh 489.794 suara dukungan atau 46,60 persen. (art/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Kembali Jabat Bupati Ponorogo, Sugiri Apresiasi Kinerja Joko Irianto Selama 2 Bulan

PONOROGO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo menggelar serah terima jabatan (sertijab) dari Penjabat sementara ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Ikfina Kembali ke Pringgitan

MOJOKERTO – Ikfına Fahmawati resmi kembali ke pringgitan untuk melanjutkan tugas sebagai Bupati Mojokerto, Sabtu ...
EKSEKUTIF

Kembali Jabat Bupati Jember, Hendy Sampaikan 3 Poin Penting

JEMBER – Hendy Siswanto kembali menjabat sebagai Bupati Jember usai penjabat sementara (Pjs) Imam Hidayat habis ...
EKSEKUTIF

Mas Dhito Kembali Jabat Bupati Kediri

KEDIRI – Hanindhito Himawan Pramana dan Dewi Mariya Ulfa, kini kembali menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati ...
LEGISLATIF

AKD Sudah Terbentuk, DPRD Kabupaten Blitar Fokus Bahas Raperda APBD 2025

BLITAR – Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, mengatakan, pihaknya kini fokus pada pembahasan Rancangan Peraturan ...
LEGISLATIF

Sidak Logistik Pilkada Kota Mojokerto, Ery Purwanti: Persiapannya Sudah Sangat Maksimal

MOJOKERTO – Ketua DPRD Kota Mojokerto Ery Purwanti melakukan inspeksi mendadak (sidak) di gudang logistik Komisi ...