Jumat
14 Maret 2025 | 12 : 23

PDIP: Ahok dan Bu Mega seperti Ibu dan Anak, tetapi Ada yang Memecah Belah

pdip-jatim-hendrawan-supratikno

pdip-jatim-hendrawan-supratiknoJAKARTA — Ketua DPP PDI-P Hendrawan Supratikno mengaku tidak terkejut saat Basuki Tjahaja Purnama diundang menghadiri peluncuran buku Megawati Soekarnoputri, Rabu (23/3/2016).

Menurut dia, bukan hal yang aneh jika Ahok adalah orang pertama yang diberikan buku berjudul Megawati dalam Catatan Wartawan: Menangis dan Tertawa Bersama Rakyat itu.

Ia mengatakan, hubungan Megawati dan Ahok selama ini baik. “Dari dulu hubungannya dekat. Ingat saat perayaan Natal dulu. Ketum sempat mendatangi rumah Ahok. Sudah seperti ibu dan anak,” kata Hendrawan saat dihubungi, Kamis (24/3/2016).

Hendrawan menilai, kedekatan Megawati dan Ahok ini membuat adanya komunitas politik yang ingin mengganggu hubungan keduanya. Namun, Hendrawan enggan menyebutkan komunitas politik yang dimaksud.

Mereka memecah hubungan tersebut dengan politik divide et impera dengan menunggangi arus liberalisme dan individualisme ekstrem yang mewarnai perjalanan demokrasi kita,” ujar Wakil Ketua Fraksi PDI-P ini.

Melihat hubungan Ahok dan Megawati yang kembali harmonis dalam peluncuran buku kemarin, lanjut Hendrawan, bukan tidak mungkin PDI-P akan turut mengusung Ahok dalam Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017.

Terlebih lagi, keputusan mengenai sosok yang akan diusung berada sepenuhnya di tangan Megawati.

“Politik adalah the art of possible. Yang lebih penting adalah membuka ruang komunikasi dan menggalang kekuatan kolektif, bukan justru memantik kesalahpahaman dan konflik persepsi,” ujar Hendrawan. (kompas)

 

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

MILANGKORI

Kunjungan Bupati Rijanto di Kawasan JLS Sasar Enam Titik Strategis

BLITAR – Bupati Blitar Rijanto, bersama Wakil Bupati Beky Herdihansah mengunjungi enam titik strategis di kawasan ...
LEGISLATIF

Pelanggan PDAM Kabupaten Probolinggo Ramai-ramai Alirkan Keluhan di Reses Arief Hidayat

KABUPATEN PROBOLINGGO – Sejumlah warga di Dapil IV Kabupaten Probolinggo mengeluhkan buruknya pelayanan PDAM dalam ...
KRONIK

Berkah Ramadan, Indriani Bagikan Puluhan Paket Sembako kepada Warga Dungkek

SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Indriani Yulia Mariska, membagikan paket sembako kepada ...
SEMENTARA ITU...

Tinjau JLS, Bupati Rijanto Targetkan Pembebasan Lahan di Wates Selesai Tahun Ini

BLITAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar terus mempercepat pembangunan infrastruktur di wilayahnya, salah ...
EKSEKUTIF

Eri Cahyadi Usulkan Kawasan Kuliner Kedungdoro Jadi Destinasi Wisata PKL

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi berharap pedagang kaki lima atau PKL di Kota Pahlawan bisa ditata lebih ...
KRONIK

Rakor Bersama RSUD dr. Iskak, Dio Soroti Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat

TULUNGAGUNG – Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Tulungagung, Dio Jordy Alvian, mengatakan bahwa komisinya berkomitmen ...