Sabtu
25 Oktober 2025 | 12 : 20

Halal Bihalal ASN Ponorogo, Ini Pesan Bupati Sugiri

PDIP-Jatim-Bupati-Sugiri-19042024

PONOROGO – Pascalibur Lebaran, jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo menggelar apel pagi, dilanjutkan halal bihalal bersama Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko di Rumah Dinas Bupati (Pringgitan), Selasa (16/4/2024).

Selain Bupati Sugiri, tampak hadir Wakil Bupati Ponorogo, Lisdyarita, Sekretaris Daerah Ponorogo, Agus Pramono, Ketua TP PKK Ponorogo Susilowati, dan sejumlah kepala OPD.

“Saya ucapkan terima kasih kepada teman-teman yang selama ini sudah bekerja,” ujar Bupati Sugiri dalam sambutannya.

Politisi PDI Perjuangan itu juga menyampaikan permohonan maafnya kepada seluruh ASN, apabila ketika memimpin selama ini banyak melakukan kesalahan.

“Bersama-sama kami barangkali di dalam bekerja pengabdian itu ada gesekan kata-kata, perintah yang membuat luka di hati ASN semuanya, saya dan bu wabup mengucapkan minal aizin wal faizin mohon maaf lahir dan batin,” tuturnya.

Menurut Sugiri, seluruh ASN harus mampu menjadikan Lebaran sebagai kaca benggala untuk memperbaiki kinerja masing-masing.

“Untuk menuju ke kerukunan yang lebih indah, kebersamaan, kolaborasi sinergi yang baik untuk menatap Ponorogo lebih baik. Kembali bekerja sesuai tupoksi masing-masing,” tandasnya. (jrs/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Sonny Bantu Kelompok Sumber Mulyo Glenmore Kembangkan Budidaya Lele Bioflok

BANYUWANGI – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Sonny T Danaparamita, kembali menyalurkan bantuan budidaya ikan ...
LEGISLATIF

Respon Siswa Keracunan, Komisi IV DPRD Banyuwangi Sidak SPPG

BANYUWANGI – Komisi IV DPRD Banyuwangi melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi ...
LEGISLATIF

Jalur Khusus Sepeda Jadi Parkiran Mobil, Disorot Komisi IV DPRD Ngawi

NGAWI– Jalur khusus bagi pesepeda di Jalan Yos Sudarso sisi barat, Kabupaten Ngawi, kini menuai sorotan. Fasilitas ...
LEGISLATIF

Bimtek Pengolahan Sampah Organik, Puti: Disiplin Menjaga Lingkungan Bermula dari Keluarga 

SURABAYA – Anggota Komisi X DPR RI Puti Guntur Soekarno bersama Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menggelar ...
EKSEKUTIF

Bupati Kediri Dukung Penuh Program 3 Juta Rumah, Siap Bantu Warga MBR dan PPPK

KEDIRI – Bupati Hanindhito Himawan Pramana (Mas Dhito) menyambut positif pelaksanaan sosialisasi program 3 Juta ...
LEGISLATIF

Sosialisasi Pencegahan Judi Online, Raymond Tara Sampaikan Pentingnya Peran Keluarga

SIDOARJO – Sekretaris Komisi A DPRD Sidoarjo, Raymond Tara Wahyudi ST, menekankan pentingnya peranan keluarga dalam ...